SuaraBali.id - Para pengendara sepeda motor dan mobil yang menunggu lampu hijau di salah satu jalan di Bali ini tak habis pikir melihat tingkah sepasang bule.
Bule tersebut terlihat mengendarai sepeda motor matic berwarna merah maroon. Layaknya pengendara motor pada umumnya, bule ini memakai helm lengkap.
Namun, sayangnya aksi tak sabar menunggu lampu merah itulah yang membuat banyak orang salah fokus. Bule ini tiba-tiba menaikkan motornya ke atas trotoar, yang notabennya adalah untuk para pejalan kaki.
Setelah sudah di atas trotoar, bule ini kemudian menjalankan motornya. Namun di atas trotoar tersebut ada 2 gapura kecil yang menghambat jalannya untuk lewat.
Baca Juga: Viral Video Kondisi Trotoar Jalan Raya Kuta Memprihatinkan
Terlebih motor yang dikendarai bule ini ukurannya lumayan besar, sehingga tidak bisa melewati 2 gapura kecil tersebut.
Tak menyerah begitu saja, bule ini justru memaksa motornya agar bisa melewati 2 gapura kecil tersebut. Namun sayangnya, setelah mencoba dipaksa sampai kakinya naik ke atas, motor tersebut tetap tidak cukup.
Alhasil ia mundur Kembali pelan-pelan dan menunggu lampu hijau. Aksinya itu sontak mendapat perhatian publik dan dikomentari oleh warganet, salah satunya yaitu dalam video yang diunggah akun Instagram @infobali.viral.
“Kena apa mereka di negaranya begitu tertib dan patuh?,” ujar @budiono.prayogo.98, dikutip Selasa (06/02/2024).
“Wkwkwk iya cuman mau coba meniru apa yng mereka sering lihat... Tp gagal wkwk,” sahut @core.cultures.
Baca Juga: 3 Dugaan Penyebab Macet Parah Bali saat Malam Tahun Baru, Salah Satunya Ulah Manusia?
“Coba di negara nya SIM nya di cabut seumur hidup,” tulis @gusemon_bali78.
Kontributor: Kanita Auliyana Lestari
Berita Terkait
-
Kerugian Akibat Macet di Jakarta Capai Rp 100 Triliun per Tahun
-
Siapa Saja Komisaris Pertamina Sekarang? Paman Nagita Slavina Kebagian Jabatan Jadi Wakil Komut
-
Diteken Prabowo, Ketua MPR Harap PP 47 Tentang Penghapusan Piutang Macet Bisa Dongkrak Ekonomi Rakyat
-
Adu Karier Simon Aloysius Mantiri VS Iwan Bule, Dua Kader Gerindra Duduki Pucuk Jabatan Pertamina
-
Pendidikan Iwan Bule Komisaris Baru Pertamina, Lulusan Akademi Polisi Tahun Berapa?
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
3 Maskapai Kembali Batalkan Penerbangan Karena Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Jelang Debat Kedua, TGB Sholat Jumat Bersama Zulkieflimansyah, Lawan Kakaknya di Pilgub NTB
-
BKSDA Minta Waspadai Kemunculan Ular Piton di Rumah Warga Saat Musim Hujan
-
Anomali Cuaca Ekstrem di Mataram Bisa Terjadi Sewaktu-waktu, Nelayan Diminta Waspada
-
Masyarakat Bali Diajak Periksa Bila Temukan Gejala TBC, Biaya Ditanggung BPJS Dan Global Fund