SuaraBali.id - Tepat Sabtu (16/12/2023), PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menginjak usia 128 tahun. Sebagai salah satu perusahaan terbesar di Indonesia, BRI mampu mencatatkan berbagai pencapaian dan prestasi gemilang di sepanjang tahun 2023 ini.
Peringatan hari ulang tahun BRI tersebut diselenggarakan di Kantor Pusat BRI hari ini, dan dihadiri oleh Jajaran Direksi BRI, Dewan Komisaris BRI, serta ribuan Insan Brilian (Pekerja BRI).
Direktur Utama BRI Sunarso mengungkapkan bahwa keberhasilan BRI mampu bertahan di usia 128 tahun dengan terus men-create economic value dan social value merupakan sebuah pencapaian yang patut dibanggakan, tidak hanya oleh perseroan dan Insan Brilian (pekerja BRI) semata namun juga masyarakat Indonesia.
“Bukan hal yang mudah bagi BRI mencapai posisi saat ini, karena BRI berhasil melewati berbagai krisis, mengubah tantangan maupun kesulitan menjadi kekuatan dan ketangguhan,” ujarnya.
Sunarso mengungkapkan bahwa teknologi digital menjadi disruptor yang luar biasa dan umur rata-rata perusahaan dunia saat ini telah menurun secara signifikan. Berdasarkan data S&P 500, rata-rata umur perusahaan diperkirakan pada 2025 hanya berkisar 12 tahun hingga 15 tahun.
Bahkan, perusahaan yang termasuk dalam Indeks S&P 500 sudah berkurang setengah sejak 1960. Untuk itu, Sunarso berharap para pemimpin lebih waspada dalam menghadapi tantangan digital ekonomi tersebut.
Di usianya yang ke-128 tahun BRI mampu mengubah tantangan menjadi kekuatan untuk terus tumbuh semakin kuat dan hebat.
Hal ini digambarkan dari 10 pencapaian BRI di sepanjang tahun 2023 berikut ini:
1. Peroleh >190 Penghargaan Nasional & Internasional
Baca Juga: Pulang Pesta Mabuk, Pemuda Ini Langsung Potong Kaki Pacarnya Dengan Parang
Sepanjang tahun ini, setidaknya tercatat lebih dari 190 penghargaan disematkan kepada BRI. Penghargaan tersebut datang dari berbagai lembaga maupun organisasi yang kredibel dan independen, di tingkat nasional dan internasional. Beberapa diantaranya penghargaan diberikan oleh Forbes International, The Banker, Euromoney, Asiamoney, Finance Asia, Global Finance, dan Global Finance yang merupakan beberapa Lembaga/institusi terkemuka di dunia yang memberikan penghargaan kepada BRI di sepanjang tahun 2023.
Bahkan Forbes Global 2000 menobatkan BRI sebagai World Largest Company In Indonesia, peringkat #1 di Indonesia dan peringkat #307 di dunia, naik dari peringkat #349 tahun lalu.
2. Rekor Harga Saham BBRI All Time High
Di bawah kepemimpinan Sunarso, saham BRI (BBRI) berhasil menyentuh All Time High-nya pada 27 Juli 2023 di level Rp5.750 per lembar saham. Harga tersebut setelah stock split pada 11 Januari 2011 dengan rasio 1:2 dan pada 10 November 2017 dengan rasio 1:5.
3. Cetak Laba Terbesar di Industri Perbankan Indonesia
Keberhasilan BRI menjaga kinerja positif di tengah kondisi ekonomi global yang penuh ketidakpastian ditunjukkan dari asset yang secara konsolidasian meningkat 9,93% year on year (yoy) menjadi Rp1.851,97 triliun. Pertumbuhan aset tersebut juga diiringi dengan perolehan laba hingga akhir September 2023 yang mencapai sebesar Rp44,21 triliun atau tumbuh 12,47% yoy. Ini menjadikan BRI sebagai bank dengan laba terbesar di Indonesia.
Berita Terkait
-
Para Mahasiswa Aktif, Ayo Ikut dalam Program Magang Kampus Merdeka Cycle 6 Tahun 2024
-
Transformasi Jadi Kado Ulang Tahun BRI ke-128 untuk Indonesia
-
Menuai Capaian Positif, BRI Mendapat Apresiasi 2 Penghargaan
-
Owner Pancal Bike: UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2023 Bikin Peserta Banyak Pengalaman
-
BRI Gandeng BenihBaik Tanam 33 Ribu Pohon Mangrove
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk