SuaraBali.id - Mahasiswa asal Medan bernama Aldi Salihatua Nababan (23) ditemukan tewas di kamar kosnya yang berada di Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Sabtu (18/11/2023) lalu. Aldi memang berstatus sebagai mahasiswa Kampus Elizabeth International, namun dia disebut sudah tidak aktif sejak Bulan Desember 2022 lalu.
Aldi sudah mulai berkuliah di Double major room division sejak Bulan Januari 2022 lalu dan sempat menjalani magang pada Bulan Juni 2022. Namun, dia mengajukan cuti akademik pada Bulan Desember 2022.
Karena sedang cuti akademik, pihak kampus juga tidak melakukan komunikasi dengan Aldi selama masa cutinya. Pihak kampus juga baru mendengar kabar tewasnya mahasiswanya pada Rabu (22/11/2023 kemarin.
“Kita dapat (informasi) dari sosial media juga. Tentunya kami sudah sempat menghubungi orang tuanya dan berkomunikasi dengan saudaranya,” ujar Director of Quality Assurance and Operation Elizabeth International, Diah Suryandari saat ditemui Suarabali.id di kantornya, Kamis (23/11/2023).
Meski begitu, selama masih aktif berkuliah, dosen dan teman-teman Aldi mengaku jika Aldi adalah sosok yang pendiam. Aldi juga dinilai sosok yang baik dan tidak pernah memiliki masalah di kampus dan perkuliahan.
“Beberapa pengajar kami mengatakan dan teman-temannya bahwa Aldi ini sosoknya sangat pendiam. Sangat pendiam dan setahu kami tidak ada masalah selama di kampus,” tutur Diah.
Setelah magangnya selesai pada awal Desember 2022, Aldi sejatinya hanya tinggal membuat laporan akhirnya sebelum bisa lulus dan wisuda. Namun, Aldi memilih untuk mengajukan cuti akademik.
Padahal, Diah menyebut jika Aldi seharusnya bisa lulus kuliah pada tahun 2023 ini setelah menyelesaikan laporan akhir.
“Setelah (magang) itu memang setiap mahasiswa ada kewajiban untuk menyelesaikan laporan akhir sebelum mereka wisuda. Namun karena memang kami tidak tahu kendala apa yang dihadapi Aldi saat itu sehingga Aldi mengajukan cuti akademik,” tuturnya.
Baca Juga: Mahasiswa Asal Medan yang Tewas di Bali Sedang Cuti Kuliah yang Diketahui Ortu
Seperti yang diberitakan sebelumnya, mayat Aldi ditemukan karena kecurigaan pemilik kosnya yang melihat banyak lalat hijau dari kamarnya. Pihak kepolisian yang menemukan mayatnya melihat kondisi Aldi yang tergantung di pintu kamar.
Selain itu, kondisi tubuh Aldi cukup mengenaskan dengan alat kelamin yang pecah serta cairan yang sudah keluar dari kulit.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
-
Imbas Cuaca Ekstrem, Pantai Kuta Bali Dibanjiri Sampah
-
3 Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bali dengan Fasilitas Lengkap
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
Jejak Berdarah Pembunuh Sadis Rumania Berakhir di Bali, Diciduk Tim Gabungan di Kerobokan
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan