SuaraBali.id - Selain menawarkan pesona alam yang indah, Ubud juga menjadi tempat yang cocok bagi para vegetarian.
Disini banyak restoran atau tempat makan yang menawarkan menu vegan alias tanpa daging. Kalian bisa mencicipi vegetarian di restoran mewah.
Meskipun mewah, namun semua makanan vegan di Ubud ini harganya masih terjangkau. Penasaran dimana aja? Simak beberapa deretan restoran Vegetarian di Ubud ini:
1. The Elephant
Baca Juga: 4 Rekomendasi Tempat Makan Seafood di Denpasar
DI restoran ini kalian bisa mencoba masakan Asia dan Barat. Menunya sangat bervariasi, mulai dari salad, tahu spaghetti Bolognese, pesto gnocchi, keripik polenta, kentang tumbuk dan masih banyak lagi. Bonus plusnya, ketika kalian makan disini adalah dimanjakan dengan pemandangan indah menghadap Punggung Bukit Camphuan.
Lokasi: Hotel Taman indrakila, Jl. Raya Sanggingan, Sayan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar
2. Sage
Tempat makan menu internasional ini berkonsep makanan sehat. Perpaduan hidangan disini terinspirasi dari Meksiko. Menunya mulai dari taco tempe, fritas kembang kol, flauta kentang, brekky burrito dengan orak arik tahu dan masih banyak lagi.
Lokasi: Jalan Nyuh Bulan No.1, MAS, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar
Baca Juga: 4 Pura di Bali Yang Diyakini Bisa Jadi Tempat Memohon Keturunan
3. Warung Sharaswaty
Warung ini merupakan salah satu restoran vegetarian Indian terbaik di Ubud. Sebagian besar hidangan dapat dibuat vegan dan tingkat kepedasannya juga bisa sesuai request. Menunya ada samosa, bengan tamatar (terong dan tomat), dhal, dan chapati.
Lokasi: Jalan Panestanan No.8, Sayan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar
4. Warung Organik Abe-Do
Warung Abe-Do ini adalah warung kecil yang menyediakan banyak jus (ada jus detoks), salad, dan sejumlah hidangan vegetarian Indonesia. Menu andalan disini adalah sate tempe yang disajikan dengan nasi, sayur urab (tauge dan salad kacang hijau) kemudian disiram dengan saus kacang.
Lokasi: Br. Kutuh Kaja Jalan Tirta Tawar No.43, Petulu, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar
5. Warung Vegetarian Wulan
Bagi yang tidak suka dengan tempat-tempat glamor, kalian tetap bisa menikmati menu vegan di Ubud, salah satunya di Warung Vegetarian Wulan. Di restoran vegan kecil ini menyediakan menu nasi merah, gorengan jagung manis, tempe, dan berbagai sayur.
Lokasi: Jalan Sugriwa No.1, Peliatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar
6. Warung Bintangbali
Warung ini adalah tempat makan termurah di Ubud. Disini menyediakan menu kari sayuran, terong ibuku (tumis terong, tempe dan nanas), jagung bakar manis dan pedas, keripik chunky dan masih banyak lagi. Banyak sekali pilihan vegetarian dengan harga murah dan semuanya organic, dipetik dari kebun terdekat.
Lokasi: Jalan Tirta Tawar No.158, Junjungan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar
Kontributor: Kanita Auliyana Lestari
Berita Terkait
-
Bali United Rebutan Dapat Jordi Amat dengan Raksasa Liga 1 Indonesia?
-
7 Potret Anita Hara Menikah dengan Jeson Siregar di Nusa Dua Bali
-
Bandara Ngurah Rai Tutup Total saat Nyepi 2025: Catat Jadwalnya!
-
Nyepi Tanpa Ogoh-Ogoh? Ini Tradisi Unik yang Wajib Diketahui
-
Bali Bergemuruh! Inilah Pesona Pawai Ogoh-Ogoh Semalam Sebelum Nyepi
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
Terkini
-
Belasan Granat Aktif Ditemukan di Huntara Pengungsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Nyepi Jembrana Jadi Sorotan: Gubernur Koster Rencanakan Pertemuan dengan Tokoh Islam di Bali
-
Nasabah BRI Diimbau Waspada, Ini Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
Jadwal Pertandingan Bali United di Liga 1 Bulan April 2025, Teco Minta Pemain Jangan Gendut
-
Tradisi Unik Lebaran di Lombok: Tradisi Tiu Sampai Lebaran Topat