SuaraBali.id - Jelang pemilihan presiden (pilpres) 2024, relawan masing-masing pasangan mulai banyak terbentuk hingga ke tingkat paling bawah. Salah satunya relawan pasangan Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar atau Pasangan AMIN yang sudah mulai banyak terbentuk di Kabupaten Sumbawa Barat.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Fud Syaifuddin, Rabu (1/11) pagi mengatakan target suara yang bisa dikumpulkan untuk pasangan AMIN sebanyak 70 persen. Jelang masa kampanye ini, para relawan sudah mulai mengatur strategi untuk memenangkan calon yang diusung.
“Koalisi kami yang ada Nasdem di dalamnya, PKB, Partai Umat dan ada PKS dan kami sudah berkonsolidasi dan setelah penetapan nanti kita bersama para relawan untuk memaksimalkan peran,” katanya.
Jumlah relawan yang dibentuk oleh masyarakat khusus di KSB untuk pasangan AMIN ini cukup banyak sekitar tujuh relawan. Target suara yang bisa didapatkan yaitu sebanyak 70 persen lebih.
“Kita target diatas 70 persen khusus di KSB. Di NTB juga sama targetnya bisa di atas 70 persen,” katanya.
Dengan bergabungnya empat partai yang mengusung Pasangan AMIN, target-target suara dipastikan bisa terwujud. Saat ini, langkah-langkah yang dilakukan untuk memenangkan Pasangan AMIN memaksimalkan konsolidasi.
“Kita masih konsolidasi,” katanya.
Tidak hanya itu, calon legislative yang ada di masing-masing partai juga bisa ikut membantu untuk meningkatkan elektabilitas Pasangan AMIN ditengah masyarakat. Karena melalui caleg-caleg yang turun langsung ke masyarakat bisa ikut membantu mensosialisasikannya capres dan cawapres yang diusung.
“Kita berharap dengan adanya caleg di masing-masing partai mereka bekerja di konstituennya,” harapnya.
Para caleg juga diminta untuk melihat persoalan yang terjadi di tengah masyarakat, jika Pasangan AMIN tidak diterima atau didukung. Hal ini menjadi bahan evaluasi untuk mengetahui kendala-kendala yang terjadi.
“Apa kendalanya jika AMIN tidak diterima. Terus apa kendalanya sampai koalisi yang lain bisa masif. Ini nanti kita akan evaluasi. Kita akan cari jalan keluarnya untuk bisa menang,” tutupnya.
Kontributor: Buniamin
Berita Terkait
-
Anies Didorong Partai Gerakan Rakyat Maju Pilpres 2029, NasDem: Kita Belum Pikirin!
-
Strategi 'Indonesia Menyala' Anies Baswedan Mulai Bergerak
-
Partai Gerakan Rakyat Dukung Anies di Pilpres 2029, Dede Yusuf Demokrat Singgung Verifikasi Parpol
-
'Anies Adalah Kami': Partai Gerakan Rakyat Resmi Lahir, Siap Jadikan Anies Baswedan Presiden
-
Ormas Gerakan Rakyat Deklarasi Jadi Parpol, Dukung Anies Sebagai Presiden
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa