SuaraBali.id - Jelang pemilihan presiden (pilpres) 2024, relawan masing-masing pasangan mulai banyak terbentuk hingga ke tingkat paling bawah. Salah satunya relawan pasangan Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar atau Pasangan AMIN yang sudah mulai banyak terbentuk di Kabupaten Sumbawa Barat.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Fud Syaifuddin, Rabu (1/11) pagi mengatakan target suara yang bisa dikumpulkan untuk pasangan AMIN sebanyak 70 persen. Jelang masa kampanye ini, para relawan sudah mulai mengatur strategi untuk memenangkan calon yang diusung.
“Koalisi kami yang ada Nasdem di dalamnya, PKB, Partai Umat dan ada PKS dan kami sudah berkonsolidasi dan setelah penetapan nanti kita bersama para relawan untuk memaksimalkan peran,” katanya.
Jumlah relawan yang dibentuk oleh masyarakat khusus di KSB untuk pasangan AMIN ini cukup banyak sekitar tujuh relawan. Target suara yang bisa didapatkan yaitu sebanyak 70 persen lebih.
“Kita target diatas 70 persen khusus di KSB. Di NTB juga sama targetnya bisa di atas 70 persen,” katanya.
Dengan bergabungnya empat partai yang mengusung Pasangan AMIN, target-target suara dipastikan bisa terwujud. Saat ini, langkah-langkah yang dilakukan untuk memenangkan Pasangan AMIN memaksimalkan konsolidasi.
“Kita masih konsolidasi,” katanya.
Tidak hanya itu, calon legislative yang ada di masing-masing partai juga bisa ikut membantu untuk meningkatkan elektabilitas Pasangan AMIN ditengah masyarakat. Karena melalui caleg-caleg yang turun langsung ke masyarakat bisa ikut membantu mensosialisasikannya capres dan cawapres yang diusung.
“Kita berharap dengan adanya caleg di masing-masing partai mereka bekerja di konstituennya,” harapnya.
Para caleg juga diminta untuk melihat persoalan yang terjadi di tengah masyarakat, jika Pasangan AMIN tidak diterima atau didukung. Hal ini menjadi bahan evaluasi untuk mengetahui kendala-kendala yang terjadi.
“Apa kendalanya jika AMIN tidak diterima. Terus apa kendalanya sampai koalisi yang lain bisa masif. Ini nanti kita akan evaluasi. Kita akan cari jalan keluarnya untuk bisa menang,” tutupnya.
Kontributor: Buniamin
Berita Terkait
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Mengais Harapan dengan Kursi Roda: Logistik di Dapur Darurat Pasca-Banjir Aceh
-
Pemulihan Infrastruktur Sukses, Senyum Aceh Balik Kembali
-
Pemulihan Ekonomi Pasca-Bencana Sumatra, Cak Imin Dorong Aceh Bangkit Lewat Kopi Gayo
-
Begini Respons Cak Imin Soal Kelakar Prabowo 'PKB Harus Diawasi'
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien