SuaraBali.id - Kepulan asap masih membumbung tinggi dari Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung, Kota Denpasar, Bali, Jumat (13/10/2023) siang. Kebakaran masih berlanjut dan belum terlihat tanda-tanda mereda sejak mulai terbakar pada Kamis (12/10/2023) siang kemarin.
Beberapa titik api dapat dilihat dari Jalan Kura-Kura menuju ke arah Pulau Serangan. Titik api lainnya juga dapat dilihat di pintu menuju jalan masuk TPA Suwung.
Namun, kendala terbesar yang nampak adalah besarnya volume asap yang ada di lokasi. Arah tiupan angin yang mengarah ke barat laut membuat jalan menuju sisi dalam TPA Suwung di mana tempat api berada sangat tertutup oleh asap.
Beberapa kali terlihat ada beberapa orang yang memeperingatkan sejumlah kendaraan yang melintas untuk berhati-hati karena pekatnya asap. Terlebih, sering juga mobil pemadam kebakaran yang bolak-balik dari jalan tersebut.
Sementara itu, asapnya juga menyebar ke arah barat laut sehingga dapat dilihat sangat jelas di jalan raya. Titik terpekat dapat dilihat di Jalan Bypass Ngurah Rai yang mengarah menuju persimpangan Pesanggaran yang jaraknya hampir 2 kilometer dari TPA Suwung.
Meski semakin menipis, aroma asap juga dapat dirasakan di sejumlah titik di Denpasar termasuk di daerah Denpasar Selatan. Namun, asap yang cukup mengganggu visibilitas pengguna jalan dapat dirasakan di Jalan Bypass Ngurah Rai Pesanggaran. Akibatnya, pengguna jalan nampak menjaga laju kendaraannya menjadi lebih aman.
Hingga saat ini, belum diketahui luas lahan yang terbakar karena titik api masih terus bertumbuh. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bali sudah berencana untuk mencoba menggunakan metode memadamkan api dengan helikopter atau metode waterbombing.
Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bali I Made Rentin menyebut helikopter baru datang dari Karanganyar, Jawa Tengah dan akan beroperasi hingga kebakaran padam.
“Helikopter akan beroperasi di Bali sampai kebakaran TPA Suwung betul-betul dinyatakan berakhir dan api padam total,” ujarnya.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang