SuaraBali.id - Beberapa kalimat sehari-hari di Indonesia sering kali viral media sosial dan dijadikan sebagai bercandaan sehari-hari. Saat ini kalimat “boleh pinjam seratus” lagi ngetrend di masyarakat Indonesia sebagai bahan bercandaan atau ungkapan bercanda dengan niat memang serius ingin meminjam uang.
Kalimat ini ternyata juga mulai dipopulerkan oleh para pembalap MotoGP yang saat ini sudah berada di Indonesia khususnya Lombok, Nusa Tenggara Barat untuk mengikuti perhelatan pada 13-15 Oktober akhir pekan ini.
Kalimat boleh pinjam dijadikan caption oleh salah satu pembalap asal Spanyol yaitu Maverick Vinales.
Selain kalimat boleh pinjam seratus, pembalap asal Spanyol ini juga menuliskan caption “cukurukuk empuk jeruk”. Kalimat ini juga sedang viral di media sosial salah satunya tiktok.
Dari postingannya dengan menggunakan caption kalimat-kalimat yang sedang viral di tahun 2023 ini, pembalap Aprillia racing ini menuai banyak komentar terutama dari netizen Indonesia.
Dimana, setelah delapan jam membuat caption tersebut, hampir tujuh ribu netizen mengomentarinya.
Salah satu akun @motorsusagus “memang spesial sekali event Indonesia ini. Biasanya kalau lagi balapan di negara lain, pembalap itu hanya upload foto pas balapan saja. Tapi kalau di Indonesia semua kegiatan sebelum balapan di upload nya di medsos. Memang sangat istimewa sekali MotoGP Indonesia ini, kok bisa begitu ya”
Selain itu, salah satu akun netizen juga mendapatkan respon langsung dari Vinales yaitu @arizal795 “pinjam seratus no seratis dengan emotikon tertawa mengeluarkan lidah.
Dengan adanya komentar seperti itu, pembalap Spanyol ini dengan akun Instagram pribadinya @maverick12official menjawab “I know! Hha.
Baca Juga: Bawa Atribut, Fans Masih Menunggu Valentino Rossi di Lombok Meski Sudah Pensiun
Selain itu tidak sedikit yang mempertanyakan orang dibelakang yang mengajari Maverick Vinales untuk membuat caption yang sedang viral di Indonesia.
Kontributor: Buniamin
Berita Terkait
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jakarta Jadi Saksi Sejarah Peluncuran Yamaha M1 V4 Mesin Baru Fabio Quartararo
-
Misteri 40 Menit di Kamar Mandi, Misri Puspita Bakal Bersaksi di Sidang Pembunuhan Brigadir Nurhadi
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Tersangka Korupsi Pokir Dinsos Lombok Barat Belum Ditahan, Kejari Mataram Beberkan Alasannya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire