SuaraBali.id - Negara-negara ASEAN akan kembali beraksi di FIFA Matchday Oktober 2023 mendatang. Sejumlah negara Asia Tenggara bahkan membuat kejutan dengan melawan tim kuat.
Kalender FIFA selanjutnya dijadwalkan berlangsung pada 9-17 Oktober 2023. Para negara ASEAN sudah menetapkan lawan-lawan yang akan dihadapi.
Untuk Timnas Indonesia sendiri, FIFA Matchday Oktober 2023 akan diisi dengan dua laga ronde pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Skuad arahan Shin Tae-yong ini dijadwalkan bertemu dengan Brunei Darussalam dua leg. Pertemuan pertama akan dimainkan di Stadion Jakabaring Palembang pada 12 Oktober 2023. Sedangkan, leg kedua dimainkan di markas Brunei pada 17 Oktober 2023.
1. Timnas Thailand
Dobrakan dilakukan oleh Timnas Thailand pada FIFA Matchday Oktober mendatang karena akan melakoni laga uji coba di Eropa.
Thailand yang saat ini menduduki peringkat ke-112 FIFA, akan menghadapi Georgia dan Estonia. Dari segi kekuatan, Estonia berpotensi dikalahkan karena kini menduduki peringkat ke-115.
Sementara untuk Georgia yang diperkuat oleh bintang Napoli, Khvicha Kvaratskhelia, akan menjadi lawan yang berat karena menduduki peringkat ke-79 dunia.
2. Timnas Vietnam
Setelah melawan dua negara Asia Barat, Suriah dan Palestina, di FIFA Matchday September lalu, Timnas Vietnam akan menghadapi lawan dari Asia dengan materi tim lebih kuat di Oktober nanti.
Vietnam akan berjumpa China pada 10 Oktober 2023 dan Uzbekistan pada 13 Oktober 2023. Dua laga tersebut akan dimainkan di kandang lawan.
Vietnam yang kini menduduki peringkat ke-95 FIFA, akan melawan China yang duduk di peringkat 80 dunia dan Uzbekistan di ranking 75.
3. Timnas Filipina
Filipina tidak mau ketinggalan untuk memainkan laga FIFA Matchday dengan lawan kuat. Filipina yang kini menduduki peringkat ke-132 akan melawan Bahrain (86) dan Kirgistan (96).
Filipina juga akan memainkan dua laga itu di luar kandang mereka. Pertama melawan Bahrain pada 12 oktober di Bahrain dan Kirgistan pada 15 Oktober di tempat yang sama.
4. Timnas Malaysia
Timnas Malaysia hanya akan memainkan satu laga di FIFA Matchday Oktober 2023. Namun lawan yang mereka hadapi cukup berat.
Malaysia yang menduduki ranking 134 FIFA, akan melawan India yang ada di peringkat ke-103 pada 13 Oktober 2023 di Stadion Bukit Jalil.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Hitung-hitungan Peluang Timnas Indonesia jika Kalah dari Arab Saudi
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Julian Oerip Cetak Gol Lagi, Gelandang Berdarah Surabaya Kian Kinclong Bersama Timnas Belanda U-19
-
Tampil Buruk Hadapi Jepang, 3 Pemain Ini Dicadangkan Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi?
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Legenda Nasi Tahu Ni Sarti Sukawati: Kuliner Vegetarian yang Selalu Diburu Wisatawan
-
Dari Pos Pengungsian Gunung Lewotobi, Warga Tetap Dukung Dan Semangati Timnas Indonesia
-
Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
-
Raja-raja di Bali Minta Bandara Bali Utara Dibangun di Atas Laut
-
Cerita Warga Saat Kejadian Erupsi Gunung Lewotobi, Lari Dan Hanya Ada Pakaian di Badan