SuaraBali.id - Timnas Indonesia U-17 memboyong 28 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Jerman jelang Piala Dunia U-17 2023. Tiga di antaranya adalah pemain Bali United.
Skuad Timnas U-17 kekinian sudah berada di Jerman. Rencananya, agenda TC akan berlangsung hingga 23 Oktober mendatang.
Pelatih Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti telah memilih 28 pemain dalam TC kali ini. Tiga dari pemain itu berasal dari Bali United U-18. Mereka adalah I Wayan Arta Wiguna, M. Andre Pangestu serta Maouri Ananda Yves Ramli Simon
Selain ketiganya, ada sejumlah nama familiar lainnya seperti Arkhan Kaka, Iqbal Gwijangge, Sulthan Zaky hingga Nabil Asyura.
Di Jerman, Timnas Indonesia U-17 juga didampingi oleh konsultan pelatih Frank Wormuth. Mereka dijadwalkan melakoni enam pertandingan uji coba melawan berbagai tim usia muda di Bundesliga sebagai persiapan di Piala Dunia U-17.
Penggawa Timnas U-17 melakoni latihan di hari pertama, Selasa (19/9/2023) di markas klub Bundesliga Borussia Monchengladbach.
Hari pertama, pasukan Bima Sakti melakoni latihan ringan dikarenakan masih kelelahan setelah perjalanan panjang dari Tanah Air.
"Kondisi fisik pemain lelah, makanya kami menggelar latihan adaptasi agar bisa menghilangkan asam laktat mereka. Semoga besok latihan normal," kata Bima kata Bima Sakti, melalui keterangan resmi, Selasa.
Berikut daftar 28 pemain yang ikut TC Timnas Indonesia U-17:
Baca Juga: Jadi Venue Timnas Indonesia Main di Piala Dunia U-17, GBT Tak Semulus yang Dikira
1. Ikram Al Ghiffari - PPLP Sumatera Barat/Semen Padang FC
2. Andrika Fathir - Borneo FC U-18
3. I Wayan Arta Wiguna - Bali United
4. Rifky Tofani - PPOP DKI Jakarta
5. Rizdjar Subagja - Borneo FC
6. Shouter Tonci Ramandei - PPLP Papua
7. M. Andre Pangestu - Bali United U-18
8. Sulthan Zaky - PSM Makassar
9. M. Iqbal Gwijangge - Barito Putera
10. M. Ibrah Ohorella - Persija U-16
11. Rionaldi Mehran - Persib Bandung U-18
12. Habil Yapi Akbar - PPLP Jateng
13. M. Hanif Ramadhan - Cipta Cendikia FA
14. Figo Denis - Persija U-18
15. M. Kafiatur Rizky - Dewa United FC
16. Ergun Firliansyah - Persija U-16
17. Maouri Simon - Bali United U-18
18. Welber Halim Jardim - Sao Paulo FC U-17
19. A. Zidan Arrosyid - PSS Sleman U-18
20. Jehan Pahlevi - Persija U-18
21. Ji Da Bin - ASIOP U-18
22. Krisna Sulistya - Persikabo 1973
23. M. Nabil Asyura - PPLP Sumbar
24: Arkhan Kaka - Persis Solo
25: M. Aulia Rahman Arif - Persita Tangerang U-18
26: Reno Salampessy - SSB Volta PLN
27: M. Rizki Afrisal - Madura United FC
28: M. Givary Lotra - Cipta Cendikia FA
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien