SuaraBali.id - Tragedi kecelakaan lift outdoor terjadi di Ayu Terra Resort, Ubud, Kabupaten Gianyar, Jumat (01/09/2023) lalu. Kecelakaan itu diakibatkan oleh putusnya tali kawat sling yang mengakibatkan lift meluncur ke bawah dan 5 orang karyawan tewas.
Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan menjelaskan menjelaskan kasus tersebut kini ditangani oleh Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Bali setelah sebelumnya ditangani oleh Polres Gianyar.
Dia menjelaskan, setelah diketahui penyebab kecelakaan itu adalah putusnya tali kawat sling lift itu, pihaknya langsung mengamankan tali tersebut. Ada dua buah tali kawat sling (wire rope) yang diamankan dari lift itu.
Nantinya, penyebab putusnya tali kawat tersebut masih akan diteliti lebih lanjut.
“Jadi penyebab putusnya nanti akan diteliti lebih dalam lagi di pemeriksaan barang bukti lebih lanjut di Labfor Polda Bali. Jadi dari TKP kita sudah mengamankan 2 buah kawat slingnya,” ujarnya pada Senin (04/09/2023).
Dia juga menyebut pihaknya sudah memeriksa sekitar 7 orang saksi. Saksi tersebut meliputi karyawan yang berada di TKP dan juga pemilik resor tersebut.
Baca Juga: Sopir Truk di Sumut Jadi Sasaran Perampok Berpistol Ngaku Polisi, Modus Tuduh Korban Bawa Narkoba
Dari hasil pemeriksaan, diketahui meski resor itu sudah beroperasi sejak tahun 1997, lift outdoor itu baru berjalan sejak 2019 lalu. Lift itu memang dibuat setelah kawasan operasional resor tersebut meluas hingga ke teras tebing.
Fakta terbaru yang ditemukan adalah kalau mesin lift tersebut sempat diganti. Mesin lift tersebut terakhir diganti pada Bulan Maret kemarin.
“Jadi ini mulai dibuat lift itu saat operasional di bawah (tebing) dan dibuat tahun 2019. Dari informasi di lapangan baru diganti mesinnya baru diganti bulan Maret yang lalu,” tutur Jansen.
Selain faktor kelalaian dan faktor lainnya, faktor kelebihan beban juga menjadi salah satu kemungkinan penyebab kecelakaan tersebut. Lift itu memiliki beban kapasitas maksimal hingga 300 kilogram.
Diketahui, selain 5 orang karyawan yang berada di dalam lift, mereka juga membawa beberapa barang-barang yang berkaitan dengan pekerjaannya seperti alat kebersihan.
Baca Juga: Polusi Udara Juga Bisa dalam Ruangan Lho, Ini Dampaknya pada Kesehatanmu
“Sementara dari kapasitas hanya 300 kg sementara jumlah korban itu ada 5 orang dan ada barang bawaan. Dugaan sementara salah satunya (kelebihan beban), termasuk penyebab putusnya tali itu. Nanti diperiksa talinya kok bisa putus,” pungkas dia.
Sebelumnya, kecelakaan lift terjadi di sebuah resort di Ubud, Kabupaten Gianyar, Jumat (1/9/2023) siang tadi. Kecelakaan itu diduga diakibatkan oleh putusnya tali penarik lift yang mengakibatkan lift dan 5 orang karyawan terjun dari ketinggian 60 meter.
Dua orang karyawan tewas seketika di lokasi kejadian. Sementara, tiga lainnya sempat coba dilarikan ke rumah sakit namun nyawanya tidak tertolong.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
-
Kasus Polisi Pukul Sopir Taksol Berakhir Damai, Polres Jaksel: Cuma Salah Paham
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Sebut Kasusnya Sudah Damai, Abdul Mu'ti Buka Peluang Angkat Guru Supriyani jadi P3K
-
Lika-Liku Karier Rivan Nurmulki, Eks Polisi Pilih Jadi Atlet Voli hingga Main di Thailand dan Jepang
-
Aneh tapi Nyata! Tersangka AK Bisa Bekingi Bisnis Judol Meski Tak Lulus Seleksi di Komdigi
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
Terkini
-
TPA Sarbagita Bali Rawan Longsor Saat Hujan, DLHK Kerahkan Alat Berat
-
El Nino Picu Gelombang Tinggi di Bali, BMKG Beri Peringatan Dini Pelayaran
-
Kembali Erupsi, Gunung Lewotobi Laki-laki NTT Semburkan Abu 5.000 Meter
-
Video Viral Emak-emak Ngaku Disekap 5 Hari di Villa, Polda Bali : Hoaks
-
Akademisi Unram Sebut Banyak Anak Muda NWDI Kecewa Dengan Langkah Politik TGB