
SuaraBali.id - Kecelakaan lift yang menewaskan 5 orang terjadi di Ayu Terra Resort, Kedewatan, Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali, Jumat (1/9/2023). Kecelakaan itu diakibatkan putusnya tali sling baja untuk menarik lift.
Kapolsek Ubud Kompol I Made Uder menjelaskan kondisi lift itu bukan seperti lift naik-turun ruangan yang ada di gedung-gedung, melainkan lift yang terhubung dengan rel menyerupai rel tram. Lift itu juga menghubungkan bagian atas dan bawah resort yang dibangun pada kawasan tebing
Lift tersebut juga berjalan miring mengikuti arah rel. Uder menjelaskan jika lift itu digunakan oleh karyawan dan pengunjung untuk menuju antar fasilitas villa.
Pasalnya, pengunjung biasanya akan masuk dari lobi yang berada di bagian atas, dan fasilitas komplek villa ada di bagian bawah tebing. Selain lift, juga ada tangga yang bisa menjadi opsi bagi pengunjung.
Baca Juga: Tali Lift Putus, 5 Orang Karyawan Resort di Ubud Tewas
Satu buah lift itu sering menjadi opsi bagi pengunjung karena menurut Uder, jarak fasilitas villa dari ujung ke ujung adalah 60 meter. Sehingga dengan kondisi tangga di kawasan tebing yang cukup miring akan cukup melelahkan.
“Lift itu digunakan untuk menghubungkan fasilitas di atas dan di bawah. Di bawah kan villanya, turun di bawah dari lobi tamunya turun lewat sana,” ujar Uder saat dihubungi pada Jumat (1/9/2023) malam.
“(Lift) emang untuk naik turun, karena tajam sekali kalau naik turun (dengan tangga) itu habis napasnya karena tajam tanjakannya,” imbuhnya.
Lift itu juga memiliki beban maksimal 300-350 kilogram. Dari penyelidikannya, pada kecelakaan lift itu hanya dinaiki oleh 5 orang dan tidak ada barang lainnya selain pot bunga.
“Pemberatnya kurang lebih 300-350 kilogram. Di sana kita lihat penumpangnya 5 orang. Saya lihat tidak ada barang-barang selain ada vas bunga, pot bunga,” ujar dia.
Uder juga menjelaskan jika lift itu pertama kali dibangun pada tahun 2016 lalu. Namun, sejak dibangun tidak ada masalah atau peristiwa yang terjadi akibat dari lift itu sebelum hari ini. Maka dari itu, pihaknya masih akan menyelidiki standar operasional dari penggunaan lift itu termasuk perawatannya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bali International Film Festival 2025 Bakal Digelar di Icon Bali Mall Selama Sepekan
-
Bali Nature Bawa Kekayaan Alam Bali Mendunia dengan Dukungan BRI
-
8 Pesona Ayu Puspa, Selebgram yang Viral Usai Tirukan Kim Seon Ho Smile
-
Kisah Sukses UMKM "Bali Nature" yang Go Internasional Setelah Mendapat Sentuhan Pemberdayaan BRI
-
4 Tahun Tak Berani Pulang Kampung, Alasan Wanita Bali Ini Bikin Nangis!
Terpopuler
- Mayjen Purn Komaruddin Simanjuntak Tegaskan Sikap PPAD
- 10 Mobil Bekas buat Keluarga: Harga di Bawah Rp100 Juta, Muat Banyak Orang
- Rekomendasi Mobil Bekas untuk Karyawan Baru Harga Rp50 Jutaan, dengan Pajak di Bawah Rp1 Juta
- 9 HP Oppo yang Mirip iPhone, Performa Bersaing dan Harga Lebih Terjangkau
- Media Asing: Timnas Indonesia Naturalisasi 3 Pemain Bintang
Pilihan
-
ASEAN Club Championship: Dikalahkan CAHN FC, PSM Makassar Gagal ke Final
-
Hanif Sjahbandi: Pukulan Telak Buat Persija Jakarta
-
Anak Juara Liga Champions Junior, Pelatih Timnas Indonesia: Ayah Bangga!
-
Detik-detik Persib Bandung Juara BRI Liga 1, PSSI dan PT LIB Siaga Penuh!
-
Abang Kiper Persija Jakarta Putuskan Berhenti Jadi Pemain Bola: Waktunya Tiba!
Terkini
-
Anti Boncos di Akhir Bulan, Ada DANA Kaget Harus Diklaim Sebelum Lolos
-
Mahasiswa Universitas Udayana yang Buat Konten Porno Deepfake Teman-temannya Dipecat
-
Influencer Kejang Karena Overdosis Obat Bius, Bagaimana Seharusnya Standar Klinik Kecantikan?
-
Penyaluran Kredit yang Selektif dan Berkualitas Membuat BRI Raih Laba Rp13,8 Triliun
-
Cara Dan Harga Sewa Tur Helikopter Privat di Bali, Liburan Mewah Ala Sultan