SuaraBali.id - Momen hari kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia menjadi momentum percepatan mendorong kemajuan Indonesia. Tak terkecuali dalam hal pemerataan di sektor pendidikan demi terciptanya generasi penerus bangsa yang unggul.
Sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI turut berkontribusi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. BRI menyalurkan dana pendidikan atau beasiswa untuk 1800 anak berprestasi di Desa BRILian bersamaan dengan momen kemerdekaan.
Bantuan tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada Desa BRILiaN karena telah menjadikan BRI sebagai bank utama bertransaksi dalam kehidupan sehari-hari. Adapun bentuk bantuan berupa dana tabungan yang diperuntukkan sebagai penunjang segala aktivitas belajar mengajar, seperti perlengkapan dan seragam sekolah.
Hal tersebut diungkapkan oleh Corporate Secretary BRI, Agustya Hendy Bernadi, pihaknya mengungkapkan bahwa pendidikan merupakan salah satu fondasi kemajuan bangsa. Diharapkan bantuan untuk anak-anak berprestasi di Desa BRILiaN dapat membuat mereka semakin termotivasi dalam menjalani pendidikan.
“Semoga kedepannya adik-adik dapat menjaga semangat untuk terus belajar, selalu fokus pada tugas sebagai pelajar, dapat beradaptasi di berbagai macam lingkungan, dan pada akhirnya dapat mencapai kesuksesan yang membuat orang-orang disekitar menjadi sangat bangga. Teruslah memberikan inspirasi dan kontribusi terbaik pada lingkungan, masyarakat, agama, dan tentu saja Negara kita tercinta kita ini, Indonesia”, tuturnya.
Mekanisme penyaluran dilakukan melalui seluruh kantor wilayah BRI di Indonesia terhadap anak-anak berprestasi di kelas atau sekolah sesuai dari rekomendasi kepala desa setempat. Sementara kriteria anak-anak berprestasi yang terpilih di antaranya, peraih juara 1, 2, 3 di kelas masing-masing; kemudian para peraih kejuaraan di bidang science, sosial, seni, olahraga, atau kejuaraan lainnya; serta wajib mendapatkan rekomendasi dari Desa BRILiaN.
Penyerahan beasiswa secara simbolis dilakukan Direktur Utama BRI, Sunarso kepada 3 perwakilan anak yang diundang langsung ke Kantor Pusat BRI pada saat rangkaian BRILiaN Independence Week 2023, 18 Agustus 2023 lalu. Kebermanfaatan dari sektor pendidikan yang dibagikan melalui program CSR BRI Peduli tersebut tak sampai di situ, pemberian apresiasi dana pendidikan juga diserahkan untuk seluruh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional dan tenaga pendukungnya. BRI pun secara konsisten memberikan bantuan ini selama 13 tahun berturut-turut.
Tag
Berita Terkait
-
Adi Satryo Somasi Warganet yang Serang Keluarganya di Sosial Media, Siap Bawa ke Ranah Hukum
-
Cetak Brace Lawan PSIS, Marc Klok Ingin Buat Tren Kemenangan Untuk Persib Bandung
-
Masih Pimpin Klasemen BRI Liga 1, Direktur Madura United Minta Fachruddin Cs Tetap Low Profile
-
Persija Kelimpungan, Thomas Doll Minta Pemain Baru di Bursa Transfer Tengah Musim
-
Evaluasi Lawan Arema FC, Thomas Doll Minta Pemain Persija Lebih Cerdik Hadapi Situasi Sulit
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang
-
Ingin Tubuh Gemuk Tanpa Harus Makan Nasi? Ini Solusinya!