SuaraBali.id - Seorang kakek berusia 80 tahun bernama Gede Sedana dilaporkan hilang.
Pria warga Dusun Pondok, Desa Petandakan, Buleleng yang sudah dalam kondisi linglung ini dicurigai jatuh ke jurang sedalam kurang lebih 15 sampai 20 meter, Selasa (15/8/2023).
Adapun kecurigaan ini karena Gede Sedana tak kunjung kembali setelah pergi dari rumah sejak pukul 01.00 Wita, sementara jurang ataupun jembatan itu berada sekitaran rumahnya.
Basarnas Bali pun menanggapi informasi ini dan melakukan penyisiran di sekitar lokasi.
"Basarnas Bali menerima informasi dari anak Bapak Gede Sedana pada pukul 13.15 Wita, dan kami segera memberangkatkan personil Pos SAR Buleleng," jelas Kepala Kantor Basarnas Bali (Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar), I Nyoman Sidakarya.
5 personel bergabung dengan unsur SAR lainnya dan merencanakan penyisiran di sekitar lokasi.
Namun setelah dilakukan pencarian pada 2 titik dicurigai korban terjatuh, tidak ditemukan tanda-tanda.
Tim SAR juga tak melihat bekas longsoran orang terperosok ataupun ada patahan ranting.
Hingga petang ini korban belum ditemukan, namun ada warga yang melaporkan sempat mendapat informasi Gede Sedana terlihat di jalan.
Baca Juga: Jutaan Batang Rokok Hingga Sex Toys Dibakar di Kantor Bea Cuka Bali Nusra
Info hilangnya kakek tersebut juga sudah disebarluaskan kepada warga setempat.
"Koordinator Pos SAR Buleleng akan terus memantau dan berkoordinasi dengan pihak keluarga, apabila ada perkembangan pencarian mandiri yang dilakukan pihak keluarga hari ini, " pungkasnya.
Unsur SAR yang terlibat selama proses pencarian diantaranya Basarnas Bali (Pos SAR Buleleng), Babinkamtibmas Desa Petandakan, Babinsa Desa Petandakan, BPBD Kabupaten Buleleng, Perangkat Desa Petandakan, pihak keluarga dan masyarakat.
Berita Terkait
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
Jejak Berdarah Pembunuh Sadis Rumania Berakhir di Bali, Diciduk Tim Gabungan di Kerobokan
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire