SuaraBali.id - Seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Kazakhstan bernama Ilya Sokolenko (27) ditemukan tewas di tower air di sebuah hotel di kawasan Kuta, Kabupaten Badung. Dirinya diduga tewas setelah gantung diri di tower air tersebut dan baru ditemukan pada Selasa (20/6/2023) pagi.
Keberadaan Ilya awalnya diketahui oleh istri dari pemilik hotel tersebut. Awalnya sekitar pukul 08.00 WITA dia berniat untuk menyapu halaman belakang hotel tersebut, namun dia langsung melihat mayat tersebut dalam posisi bersimpuh dan tergantung di tower air.
“setibanya di halaman belakang saksi melihat korban sudah posisi bersimpuh tergantung di pilar tower air, setelah itu saksi gemetar dan mencari suami saksi ke rumah untuk memberitahukan kejadian tersebut,” ujar Kepala Seksi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi.
Setelah pemilik hotel melihat kejadian tersebut, dia kemudian meminta adiknya untuk melaporkan ke Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kuta.
Baca Juga: Indah Banget! Ruang Pertemuan dengan Pemandangan Bunga Bersemi Hadir di Grand Rohan Jogja
Setelah diperiksa, petugas menemukan korban dengan posisi bersimpuh, kepala mereng ke kanan, dan pada celananya terdapat ceceran air mani. Meski begitu, polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada korban.
Dari kamar korban, polisi juga mengamankan beberapa obat-obatan tipe Tachipirina dan Xanax serta sejumlah barang-barang pribadi.
Setelah diselidiki, polisi menduga bahwa Ilya meninggal dunia karena jeratan tali.
“Sesuai keterangan saksi dan barang barang yang di temukan di TKP, serta pemeriksaan dari Inafis Polresta Denpasar kuat dugaan korban meninggal Karena jeratan tali di leher,” imbuh Sukadi.
Kini, jenazah masih dititipkan di RSUP Prof. Ngoerah Denpasar. Meski sudah menduga penyebab kematian korban, polisi masih akan melaksanakan autopsi pada tubuh korban untuk mengetahui penyebab persis tewasnya Ilya dan menghindari komplain dari keluarga.
“Guna mengetahui pasti penyebab kematian korban dan menghindari komplain dari pihak keluarga maka perlu dilakukan autopsi dan pemeriksaan serta penyelidikan lebih lanjut terhadap penanganan jenazah korban,” pungkas Sukadi.
Baca Juga: NGERI! Anggota Propam Polres Musi Rawas Tewas Tembak Kepala Sendiri, Polda Sebut Bundir
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
-
Ulasan Novel Hotel Royal Costanza: Kisah Seorang Jurnalis yang Disandera
-
Perputaran Duit Rp1 Triliun, Polri Bongkar Sindikat Situs Judol Naga Kuda: Rekrut Influencer Syarat 2 Ribu Followers
-
Sambut Tahun Baru, Nikmati Pengalaman Staycation dan Konser Akhir Tahun 'Tribute to Chrisye' di Hotel Ini
-
Dari Biryani hingga Dim Sum, Jaringan Hotel Ini Hadirkan "Taste of Asia" yang Menggugah Selera
-
Serangan 'Operasi Bunuh Diri' Hamas di Tel Aviv Tewaskan Satu Orang, Ditengah Upaya Gencatan Senjata
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang