SuaraBali.id - Kedatangan Menteri Pemuda dan Olahraga yang baru, Dito Ariotedjo ke rumah dinas Gubernur Bali, Wayan Koster di Jayasabha, Denpasar, Jumat (14/4/2023) kemarin ternyata belum bisa meluluhkan hati Koster untuk menerima Timnas Israel di World Beach Games 2023.
Kemarin, Menpora datang bersama Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (NOC), Raja Sapta Oktohari untuk membahas penyelenggaraan World Beach Games 2023.
Dalam pertemuan tersebut, Dito Ariotedjo sudah mengucap Hamdalah karena menurutnya sudah terjadi kesepakatan bahwa Pemprov Bali mendukung penyelenggaraan event kelas dunia tersebut. Kendati soal kehadiran Timnas Israel tak banyak dibahas.
Polemik World Beach Games di Bali sendiri adalah karena adanya penolakan Timnas Israel oleh Koster.
Baca Juga: Koster Kukuh Lobi Luhut Agar Restui Terminal LNG, WALHI Bali : Mengapa Memaksa?
Namun ternyata polemik ini belum usai, karena Gubernur Bali masih konsisten pada pernyataan sebelumnya yakni menolak kedatangan timnas Israel seperti yang terjadi pada rencana penyelenggaraan Piala Dunia U-20 lalu.
"Saya tegaskan berita ini tidak benar, sikap saya tetap konsisten menolak kehadiran Tim Israel dalam World Beach Games di Bali tahun 2023," ujarnya dalam keterangan resmi.
Pada pertemuan dengan Menpora kemarin, dijelaskan bahwa Gubernur Bali, Wayan Koster tetap menjunjung amanat dan kewibawaan Konstitusi UUD Negara Republik Indonesia 1945 harus ditegakkan dalam penyelenggaraan World Beach Games 2023 di Bali, dengan menjunjung tinggi nilai – nilai kemanusiaan.
Artinya, penyelenggaraan World Beach Games 2023 di Bali dilaksanakan tanpa kehadiran Tim Israel.
Koster mengeluarkan pernyataan ini guna merespons berita di media sosial, yang memberitakan Gubernur Bali 1000 persen dukung World Beach Games 2023 meskipun ada Israel. Ditegaskan Koster bahwa dirinya mendukung penuh penyelenggaraan World Beach Games di Bali tahun 2023 sepanjang sesuai kesepakatan tanpa kehadiran Tim Israel.
Baca Juga: Menpora Temui Koster Bahas World Beach Games, Soal Timnas Israel Tak Banyak Dibahas
Berita Terkait
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Diikuti 20 Tim, Grand Finale Road to Gothia Cup 2025 Siap Digelar di Jakarta
-
Mesty Ariotedjo Sering Dibandingkan dengan Menteri Dito, Rekam Jejaknya Dipuji Lebih Mentereng
-
Sosok Ayah Mesty Ariotedjo, Memiliki Latar Belakang Mentereng
-
Dokter Mesty Ariotedjo Lulusan Mana? Kakak Menpora Dito Tuai Decak Kagum dengan Kepintarannya
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru
-
Korban Erupsi Gunung Lewotobi Akan Tinggal di Huntara, Satu Rumah Diisi 5 Keluarga
-
Turun Gunung, Ibunda TGB Minta Jemaah NWDI Dukung Rohmi-Firin Dan Jangan Dengar Siapapun
-
Kondisi DTW Jatiluwih Setelah Fodors Travel Menyebut Bali Tak Layak Dikunjungi 2025