SuaraBali.id - Kabupaten Sumbawa Barat di Nusa Tenggara Barat diterjang banjir setelah sungai Brang Rea Taliwang yang terjadi di wilayah itu meluap.
Bencana ini juga disebabkan karena adanya cuaca ekstrem yaitu hujan lebat di Sumbawa Barat sejak senin (13/2/2023) sehingga air sungai menjadi meluap.
"Ini akibat cuaca ekstrem berupa hujan lebat yang terjadi pada hampir semua wilayah di NTB," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) NTB, Ruslan Abdul Gani.
Hingga kini terdapat sembilan desa atau kelurahan yang terdampak banjir di Kabupaten Sumbawa Barat.
Kawasan itu adalah di Seminar Salit, Sapugara Bree, Tepas Sepakat, Tepas, Beru yang berada di Kecamatan Brang Rea.
Sedangkan wilayah yang terdampak berada di Tamekan, Sampir, Bugis dan Menala yang berada di Kecamatan Taliwang.
"Total ada 2.952 kepala keluarga (KK) atau 11.808 jiwa yang terdampak banjir di Kabupaten Sumbawa Barat," ungkapnya
Warga di lokasi banjir kini sangat membutihkan peralatan, personel, terpal, selimut, makanan siap saji, air mineral, dan paket perlengkapan keluarga.
"Sampai saat ini air masih menggenangi rumah warga," ujar Ruslan Abdul Gani.
Masyarakat pun diminta waspada cuaca ekstrem berupa angin kencang dan hujan lebat yang berpotensi menyebabkan terjadinya bencana banjir, tanah longsor, angin puting beliung dan gelombang pasang. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Dampak La Nina: Ancaman Banjir dan Longsor Mengintai Indonesia
-
Bakal Lanjutkan Program Anies, "Parkir" Air jadi Jurus RK Cegah Banjir di Jakarta, Apa Maksudnya?
-
Hujan Lebat, Sejumlah Titik di Jakarta Tergenang Banjir
-
Hujan Deras Guyur Jakarta, 43 RT Kebanjiran
-
Detik-Detik Banjir Catalonia: Upaya Penyelamatan Berlanjut Pasca Tragedi Valencia
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
Terkini
-
Kembali Erupsi, Gunung Lewotobi Laki-laki NTT Semburkan Abu 5.000 Meter
-
Video Viral Emak-emak Ngaku Disekap 5 Hari di Villa, Polda Bali : Hoaks
-
Akademisi Unram Sebut Banyak Anak Muda NWDI Kecewa Dengan Langkah Politik TGB
-
Malaysia Buka 4 Ribu Lowongan Kerja Migran Asal NTB, Ini Jobdesk Dan Penempatannya
-
Siswa yang Duel Terbuka di SMAN 2 Abiansemal Peserta Jegeg Bagus, Disdikpora : Sudah Clear