SuaraBali.id - Akhir tahun 2022 menjadi harapan pelaku pariwisata Bali agar kunjungan wisatawan mancanegara bisa dipertahankan menyentuh angka 11 ribu orang per hari.
Angka ini menjadi harapan optimis bagi Dinas Pariwisata Provinsi Bali.
"Kami optimistis pada angka 11-12 ribu wisman per hari. Setelah KTT G20, kunjungan wisman di bandara masih tetap ramai," kata Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali Tjok Bagus Pemayun Selasa (6/12/2022).
Menurutnya saat ini jumlah kedatangan wisatawan mancanegara ke Pulau Dewata melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai sudah di atas 10 ribu orang per hari.
"Kami berharap wisatawan dari China bisa segera ke Bali. Kami juga sudah berkomunikasi dengan pihak Konsulat Jenderal China di sini agar bisa turut mendorong," ujarnya.
Diprediksi menjelang Natal dan Tahun baru, tingkat okupansi hotel akan naik di angka 75-80 persen.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali jumlah wisatawan mancanegara yang datang langsung ke Provinsi Bali pada bulan Oktober 2022 tercatat sebanyak 305.244 kunjungan.
Jumlah kunjungan wisman pada Oktober 2022 itu naik 4,84 persen dibandingkan periode bulan sebelumnya yang tercatat sebanyak 291.162 kunjungan.
Wisatawan yang berasal dari Australia mendominasi kedatangan wisman ke Bali di bulan Oktober 2022 dengan kontribusi sebesar 28,18 persen.
Baca Juga: Song Joong Ki Kondangan di Bali, Ke Pesta Pakai Kacamata Hitam
Tjok Bagus menambahkan, daya tarik wisata di Bali yang selama ini masih menjadi tujuan wisman ketika berkunjung ke Pulau Dewata yakni Garuda Wisnu Kencana, Desa Wisata Penglipuran, Tampak Siring, Goa Gajah, Taman Ayun, Candi Dasa, Lovina dan sebagainya.
"Sedangkan wisatawan domestik banyak memilih berkunjung ke Bedugul maupun Kintamani," ujarnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
Jejak Berdarah Pembunuh Sadis Rumania Berakhir di Bali, Diciduk Tim Gabungan di Kerobokan
-
Dari Dimsum Hingga Bebek Panggang: Pengalaman Kuliner Mewah Sambut Tahun Kuda Api di Bali
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto