SuaraBali.id - Peristiwa gempa bumi yang terjadi di Cianjur, Jawa Barat menjadi duka bersama. Peristiwa bencana alam ini pun membuat banyak pihak memberikan simpati kepada para korban.
Korban gempa bumi pun tergolong cukup banyak, mencapai ratusan orang. Banyak pihak mendoakan, termasuk Paus Fransiskus.
Paus Fransiskus memberikan doa kepada para korban gempa di Cianjur tersebut. Dalam doa tersebut Paus Fransiskus mengatakan jika para korban gempa Cianjur, merupakan orang terkasih.
Hal ini pun diunggah Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil di media sosialnya. DIketahui jika Paus Fransiskus menyampaikan doa tersebut pada audiensi mingguan di Vatikan.
Paus Fransiskus mendoakan para korban di lapangan Santo Petrus Vatikan pada Rabu (23/11) lalu. Paus juga mengungkapkan kedekatan kepada orang-orang terkasih, sehingga penuh doa disampaikan kepada para korban baik yang meninggal dunia atau yang terluka.
"Dalam beberapa jam terakhir, pulau Jawa di Indonesia, dilanda gempa bumi. Kedekatan saya dengan itu, saya mengungkapkan kedekatan saya dengan orang-orang terkasih itu, saya berdoa untuk yang meninggal dan yang terluka," ucap pemimpin umat Katolik tersebut.
Tidak hanya Paus Fransiskus, doa untuk para korban gempa Cianjur juga disampaikan warga Palestina. Warga Palestina pun mendoakan para korban gempa Cianjur.
Doa dari banyak pihak ini pun membuat Ridwan Kamil menuliskan narasi terimakasih.
"Hatur Nuhun Vatikan dan Palestina, atas ucapan duka cita dan doa dari Paus Fransiskus di Vatikan dan jamaah Masjid Istiqlal di Gaza Palestina. Dimana semuanya bersimpati untuk mendoakan yang terbaik untuk warga Cianjur.
Baca Juga: Kenakan Pakaian Adat Warna Putih, Tampilan Aura Kasih Mirip Perempuan Bali
Kasih sayang, Rahmat Rahiim lah yang menguatkan hubungan persaudaraan antar sesama umat manusia.
Saling menyayangi, bukan membenci. Karena perbedaan adalah rahmat untuk kita yang berbagi hidup di satu bumi ini," tulis Ridwan Kamil.
Berita Terkait
-
Memilukan, Korban Gempa Cianjur Ditemukan Tewas Tertimbun dengan Kondisi Berpelukan
-
ODGJ Tak Luput dari Pelayanan Nakes di Posko Pengungsian Korban Gempa Cianjur
-
Paus Fransiskus dan Jamaah Masjid Istiqlal di Gaza Palestina Doakan Korban Gempa Cianjur, Ridwan Kamil: Hatur Nuhun
-
Sudah Cantik Baik Pula, Intip Momen Hana Hanifah Turun Langsung Beri Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur
-
Diantara Duka Korban Gempa Cianjur Ada Anjing Coco Yang Temukan Lima Jasad Tertimbun
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain