SuaraBali.id - Denise Chariesta kembali melakukan hal nekat yang berhubungan dengan aib perselingkuhan mantan kekasihnya, RD. Ia kini bahkan memamerkan papan karangan bunga yang berisi tulisan menagih janji RD.
Gambar papan karangan bunga Denise Chariesta ini dituliskan berada di Bali. Karangan bunga tersebut lalu diletakkan di depan sebuah ruangan berpintu.
Diduga ini adalah cara Denise Chariesta untuk membuktikan pria yang berselingkuh dengannya. Kendati sampai saat ini tak ada yang meresponsnya.
Perempuan yang memiliki usaha toko bunga itu membuat bunga papan dengan tulisan menagih janji RD.
Pada akun Instagram pribadinya, @denisechariesta91, terlihat satu contoh bunga papan yang cukup besar di depan sebuah gedung.
Bunga papan itu terlihat sangat cantik. Tulisan menagih janji ditujukan kepada seseorang dengan dia sebut Pak R. Panggilan mesra tak lupa diberikan Denise di akhir kalimatnya.
"MANA JANJI MANIS MU PAK R? SAYANGKU CINTAKU," ujarnya, dikutip Kamis (24/11/2022).
Sedangkan pada keterangan unggahannya, Denise Chariesta mengatakan tengah membuka cabang baru toko bunganya di Bali.
Di situ juga, dia menjelaskan bahwa bunga papan yang menagih janji itu merupakan contoh yang bisa di uat oleh tokonya
Baca Juga: Denise Chariesta Sebut Istri RD Tak Becus Urus Suami Dan Selingkuh Dengan Brondong
"Toko bunga @fleurdedc cabang bali uda buka ya gaes .. Uda ready bisa di order dari skrg ini contoh bunga papan yang kita bisa buat , sama standing flowers kita juga bisa lho @fleurdedc," jelasnya.
Dihujat Warganet
Warganet yang melihat unggahan itu lantas ramai memberikan tanggapan. Banyak dari mereka yang menuliskan kalimat menghujat yang ditujukan langsung ke Denise.
"Kaka denise ,kamu kan udah mau mengakui dan jujur terbuka kepada publik tentang perselingkuhan dengan pak RD memang betul itu langkah awal pemulihan supaya tidak kembali lagi hubungan tsb dan memberi pelajaran pada Pak RD dan laki2 di luar sana untuk tidak berselingkuh. Tujuan dan langkah awal udah bagus tapi mengampuni dan mengikhlaskan pak RD juga langkah selanjutnya dari pemulihan. Jadi jangan hanya terbuka saja lalu tidak ada tindakan untuk move on dan mengampuni. Setiap hari setiap jam setiap menit trus ngomongin RD . Bagaimana kak denise bisa move on klo setiap kali kaka selalu membahas RD. Pasti kaka akan teringat terus. Ada baiknya kaka menata diri kaka. Kaka masih muda. Masa depan kaka masih panjang suatu saat kaka juga ingin menikah dan punya anak. Jangan buang waktumu hanya untuk laki2 yang hanya memanfaatkanmu , yang hanya melampiaskan nafsunya ke kamu sedangkan kamu tulus mencintainya. Kadang mencintai tidak harus memiliki. Tapi melihat orang yang kita sayangi bahagia juga cara kita mencintainya. Lepaskan lupakan laki laki yang tidak mencintaimu. Kamu juga pantas di cintai laki laki lain suatu hari nanti. Laki laki yng menerima kaka denise apa adanya yang mau menerima masa lalu kaka denise. Jadi jangan buang waktu dengan orang yang salah. Keputusan kaka denise udah tepat dengan jujur dan memutuskan hubungan dengan Pak RD tapi harus ada langkah selanjutnya yaitu move on, mengikhlaskan, melepaskan, mengampuni dan berhenti membicarakan pak RD. Mulailah kaka menata diri lebih baik lagi untuk menyambut laki2 baik yang mencintai kaka apa adanya. Saya sebagai seorang perempuan hanya memberi saran.," tulisnya.
"guys ayo dong blok nih account. kzl banget asli," pintanya.
"Apa ga takut ya usahanya bangkrut gara2 owner-nya begini , sayang bgd padahal udah ada skill lho usaha bunga bagus apagi pernah buatin buat artis," katanya.
Berita Terkait
-
Insanul Fahmi Temui Mawa, Ditantang Buktikan Pernikahan Siri dengan Inara Rusli
-
Perselingkuhan Artis dan Standar Ganda: Mengapa Kita Gemar Melempar Batu Lewat Jempol?
-
Hotman Paris Sebut Ada Podcaster Jago Selingkuh, Doktif: Inisial DRL
-
Mencari Rumah yang Hilang
-
Reni Effendi Klarifikasi soal Foto dr Richard Lee bareng Cewek: Saya Tahu Siapa Suami Saya
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat