SuaraBali.id - Sosok mantan paranormal Ki Joko Bodo menghembuskan nafas terakhirnya di kediaman yang diberi nama Istana Wong Sinting, pada hari ini, Selasa (22/11/2022). Kepergian laki-laki yang sudah berusia 59 tahun tersebut, diketahui saat berjemur di pelataran rumahnya.
Kediaman yang diberi nama Istana Wong Sinting tersebut memang punya ciri tersendiri. Saat akan meninggal, Ki Joko Bodo pun diungkapkan keluarga sudah memberikan tanda-tanda.
Pagi tadi seperti biasa, Ki Joko Bodo beraktivitas seperti mandi hingga berjemur. Saat berjemur, kondisi mantan paranormal isudah tidak stabil.
Refo, anak kedua Ki Joko Bodo menerangkan, kondisi ayahnya memang sudah sakit darah tinggi sejak beberapa tahun ini. Namun gejalanya kadang timbul dan kerap stabil.
Baca Juga: Berawal dari Gempa Lombok, Amaq Baharuddin Kini Jual Berugak Sampai ke Bali
Refo juga mengatakan, sang ayah pada saat itu tidak mengalami sesak napas dan kepergiaannya sesaat setelah mandi.
"Waktu di luar rumah itu sudah ada tanda tanda, begitulah. Akhirnya kita bawa masuk, panggil dokter," kata Refo di Istana Wong Sinting, Lubang Buaya, Jakarta Timur pada Selasa (22/11/2022).
Kabar wafatnya Ki Joko Bodo dikabarkan Ki Prana Lewu di Instagram.
"Innalilahi wa Inna ilaihi Raji'un, selamat jalan Ki Joko Bodo," tulis Ki Prana Lewu pada Selasa (22/11/2022).
Ki Prana Lewu juga bersaksi bahwa sebelum wafat, Ki Joko Bodo sempat menjalankan ibadah salat.
Melansir matamata.com-jaringan Suara.com, Refo menerangkan Ki Joko Bodo rutin memeriksakan diri ke dokter.
"Sekarang dalam masa pengawasan dokter. Kamis juga rencananya pengen kontrol cuma ya Tuhan berkehendak lain," ujar Refo.
"Saya menjadi saksi, bahwa saat adzan tiba, almarhum langsung berada di mushola untuk melaksanakan salat," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Harganya Ditaksir Rp 25 Miliar, Anak Ki Joko Bodo Bongkar Sisi Seram Rumahnya: Ada Patung Senyum
-
Profil Istana Wong Sintinx, Rumah Ki Joko Bodo Ada Candi, Goa hingga Kini Jadi Masjid
-
Dibuatkan Candi Bapaknya, Pengalaman dan Pendidikan Ayda Prasasti Bukan Abal-abal, Lulusan Kampus Mentereng
-
Kekayaan Ki Joko Bodo: Bangun Candi Buat Anak, Intip Isi Garasi Pemilik 'Istana Wong Sinting' Ini
-
Biodata dan Agama Ayda Prasasti, Anak Ki Joko Bodo yang Dibuatkan Candi
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Kisah Pilu Petrus Saksikan Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Menghantam Rumahnya
-
Setelah Tahu Akan Dipindahkan ke Australia, Ini Respons Scott Rush Bali Nine
-
DPRD Pilih Alphard Baru Ketimbang Mobil Listrik Karena Fasilitas di Bali Belum Memadai
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru