SuaraBali.id - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea menyebut bahwa Atlas Beach Fest yang ia miliki sahamnya sebagai yang paling terkenal di Indonesia bahkan hingga Asia Tenggara. Hal itu ia sampaikan saat sedang merayakan ulang tahunnya ke-63 di Atlas Beach Fest, Badung, Bali pada Kamis (20/10/2022).
“Ini sekarang sudah menjadi (beach club) yang paling happening di Indonesia, dan bahkan sudah terkenal di luar negeri di atas tanah (seluas) tiga hektar,” ujar Hotman.
Hotman Paris juga berencana aka menyediakan lahan di sekitar beach club untuk sekitar 60 UMKM berupa restoran dan street market.
“Dalam waktu dekat saya sudah beli tanah di samping, untuk hampir 60 UMKM Restoran dan street market,” ungkapnya.
Baca Juga: IDAI Bali : Dokter Anak Pusing Semua Tidak Ada Obat Sirop
Dengan begitu Hotman menyebut akan membuka lapangan pekerjaan untuk 1500 pekerja secara total di Atlas Beach Fest. Maka dari itu, Hotman juga meminta semua pihak untuk mendukung usahanya, karena juga akan berdampak bagi pariwisata.
“Semua orang yang hidupnya dari Beach Club ini hampir 1500 orang, dan juga memberikan sumbangan besar untuk pemerintah daerah. Jadi dukunglah kami,” tutur Hotman.
Memiliki beach club sudah menjadi cita-cita Hotman sejak lama. Ia mulai tertarik ketika mulai menjadi ambassador untuk beberapa klub, namun menyayangkan banyak klub yang dimiliki oleh orang asing.
“Saya sudah 20 tahun menikmati keindahan Bali, dan selama itu saya melihat hampir semua pusat hiburan dimiliki oleh orang asing. Saya sudah punya cita-cita untuk memiliki beach club karena dulu sudah menjadi ambassador untuk diskotik dan klub di Bali,” tuturnya.
Dalam waktu dekat, Hotman juga berencana untuk membangun beach club pertama di kawasan Pangandaran, Jawa Barat. Ia bahkan menyebut sudah berdiskusi dengan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengenai hal itu.
Baca Juga: Sistem Baru Penyebrangan Wisatawan dari Gili Trawangan ke Bali Panen Keluhan
“Rencana kita mau bangun beach club pertama di Pangandaran, ada rencana makanya (saya sempat bertemu dengan Ridwan Kamil,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Berharap Nikah Lagi Dengan Desta, Masa Lalu Sedih Natasha Rizky di Bali Terungkap
-
Tak Terima Anak dan Istri Diekspos, Firdaus Oiwobo Laporkan Akun YouTube D'real B ke Polda Metro Jaya
-
Akui Kaya Harta dan Bahasa Daerah, Firdaus Oiwobo Sentil Kemampuan Speaking Hotman: Lidah Lu Aja Masih Belok Begitu
-
30 Kuliner Unik di Bali yang Wajib Dinikmati Wisatawan saat Berlibur
-
Cuma Sepetak, Firdaus Oiwobo Marah Usai Diduga Pemilik Asli Klaim Lahan yang Diakuinya
Tag
Terpopuler
- Yamaha Siapkan Motor Crossover Touring dengan Teknologi Mutakhir, XMAX Kalah Kelas
- Pesona Pesaing Yamaha XMAX dari Suzuki, Punya Mesin Lebih Gede dengan Harga Setara Toyota Alphard
- Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
- Fedi Nuril Takut Indonesia Kembali ke Masa Orde Baru, Reaksi Prabowo Terhadap Kritikan Jadi Bukti
- Natasha Rizky Ajukan Persyaratan Sebelum Menikah dengan Desta, Hanya Satu yang Tak Disetujui
Pilihan
-
Paspor Indonesia Kalah dari Timor Timur, Publik: Bikin Malu dan Menyusahkan!
-
Awali Pekan Ini, Emas Antam Naik Harga Jadi Rp1.741.000/Gram
-
McKinsey & Company Bagikan Prediksi Dampak Bank Emas Indonesia Terhadap PDB
-
Hasil Liga Spanyol: Real Betis Bangkit dari Ketertinggalan, Taklukkan Leganes dalam Drama Lima Gol
-
Detik-detik Jay Idzes Bikin Romelu Lukaku Tak Berkutik, Venezia Tahan Napoli Tanpa Kebobolan
Terkini
-
7000 Orang Siap Jajal Berlari di Sirkuit Mandalika, Tracknya Akan Dibuat Seperti Singapura
-
Jadwal Imsakiyah 17 Ramadan 1446 H Untuk Kota Denpasar, 17 Maret 2025
-
Kapolres Ngada Jadi Tersangka, Posisinya Digantikan Kapolres Nagekeo
-
MinyaKita NTB Diduga Kurang Takaran: Polisi Bergerak
-
Jadwal Imsakiyah 14 Ramadan 1446 H Untuk Denpasar, Jumat 14 Maret 2025