SuaraBali.id - Mantan istri Sule, Nathalie Holscher rupanya gerah terhadap kelakuan mantan asisten rumah tangga (ART)nya saat masih jadi istri Sule. Video viral yang menyebut soal selingkuhan Nathalie Holscher viral di media sosial.
Nathalie Holscher pun melayangkan somasi pada mantan ARTnya tersebut, Tri Murwati. Hal ini untuk membantah fitnah yang dilakukan Tri Murwati di Youtube.
"Saya Natalia Holscher, bersama ini menyampaikan somasi terbuka kepada Tri Murwati yang merupakan mantan asisten rumah tangga atau orang yang pernah bekerja dengan saya," tulis mantan istri Sule tersebut, Rabu (19/10/2022).
"Atas pernyataannya dalam video yang diberedar di laman https://youtube.be/QeF5LWGuxuM yang membuat asumsi yang tidak berdasar dan dapat menimbulkan fitnah. Saya sangat menyayangkan dan dirugikan dengan pernyataan saudara yang dapat merusak reputasi dan mencemarkan nama baik saya," imbuhnya.
Somasi tersebut diunggahnya ke Instagram. Dalam surat tersebut sang pembantu rumah tangga diberi waktu selama 3 x 24 jam untuk mengklarifikasi mengenai pernyataan tersebut.
"Berdasarakan hal tersebut, saya meminta agar Tri Murwati dalam tempo 3 x 24 jam untuk dapat mengklarifikasi terharap pernyataan tersebut dan melakukan pemohonan maaf secara terbuka," tutupnya.
Nathalie Holscher juga minta warganet menandai akun akun yang dimiliki mantan asisten rumah tangganya tersebut.
"watayyyyyyy17 (bantu tag orangnya ya, karena aku di-block," tulisnya.
Unggahan itu pun langsung direspons oleh beberapa netizen.
"Kalau orang baik itu ada aja ujiannya. Semangat buat bunda Natali," tulis akun @aa_si*****.
"Setuju Bun, sekali-kali dikasih pelajaran. Orang kayak gitu mah kurang ajar," sambung akun meysh****.
"Semangat bunda. Dengan ujian ini Allah angkat derajat bunda," tulis akun zahabiya_nura******.
Tag
Berita Terkait
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Ton Emas Sehari
-
Viral Donald Trump Diduga Beri Isyarat Jari Tengah Saat Kunjungi Pabrik Ford
-
Kronologi Pernikahan Kak Seto dan Deviana Mulyadi yang Viral di Medsos
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
-
Di Balik Senyum Media Sosial: Mengapa Hidup Terasa Berat Meski Tampak Baik-Baik Saja?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen