SuaraBali.id - Misi penjualan atau sales mission World Superbike (WSBK) di Sirkuit Mandalika pada 11-13 Nopember 2022 akan dijual di empat kota di Indonesia. Hal ini digelar oleh Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Nusa Tenggara Barat.
"Program bertajuk Road to WSBK 2022 ini kita laksanakan di empat kota, yakni Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya," kata Ketua BPPD NTB, Ari Garmono, Sabtu (15/10/2022).
Misi penjualan ini bertujuan untuk sosialisasi dan promosi event mendatang di Lombok, seperti WSBK, MXGP serta MotoGP.
"Kegiatan ini juga termasuk mempromosikan keindahan destinasi-destinasi wisata di NTB, dengan harapan meningkatnya jumlah kunjungan wisatawan," katanya.
Adapun kegiatan ini digelar sejak 10-16 Oktober 2022. Di mana kegiatan ini juga bagian dari Lombok Sumbawa Fair di perhelatan WSBK pada 11-13 November 2022, yang menargetkan 40.000 penonton.
Kegiatan ini dilaksanakan bersama dengan Hotel Sales Marketing Association (HSMA) NTB, agen perjalanan, operator outbond, wisata olahraga yang ada di NTB.
Sementara Ketua HSMA NTB Eri Kurniawan, mengatakan saat kegiatan pertama di Peninsula Hotel Jakarta tercatat penjualan senilai Rp800 juta yang berasal dari agen perjalanan, perusahaan, dan pemerintah di DKI Jakarta.
"Kita targetkan penjualan pada misi penjualan kedua di Bandung akan melampaui raihan kita di Jakarta," katanya.
Sales mission sendiri mengusung semangat gerak cepat dan gerak bersama dengan berusaha memberikan informasi aktual bahwa di Lombok harga akomodasi, transportasi, rumah makan, souvernir tidak mahal seperti informasi yang beredar.
Baca Juga: Mahasiswi Ditangkap Gara-gara Jual Minyak Goreng Via WhatsApp, Ini Ceritanya
"Dengan kolaborasi dan kerjasama seluruh pihak, kegiatan ini diharapkan mampu memberikan kontribusi sebesar 7-10 persen dari total target 40 ribu pengunjung saat WSBK Mandalika 2022," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Misteri 40 Menit di Kamar Mandi, Misri Puspita Bakal Bersaksi di Sidang Pembunuhan Brigadir Nurhadi
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Tersangka Korupsi Pokir Dinsos Lombok Barat Belum Ditahan, Kejari Mataram Beberkan Alasannya
-
Transformasi Desa Bilebante: Dari Bekas Tambang Pasir Jadi Desa Wisata Hijau
-
Gandeng Kreator Konten: Setiap Pembelian Sepatu Kini Donasi Rp50 Ribu untuk Buku Anak di Lombok
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Spanyol Minta Perpanjangan Pencarian Korban KM Putri Sakinah
-
Begini Cara Bandara Ngurah Rai Bali Cegah Virus Superflu
-
Ada Apa di Selat Lombok? BMKG Deteksi 62 Gempa Tektonik
-
Desain Eksklusif dan Layanan Global, BRI Visa Infinite Tingkatkan Pengalaman Nasabah Private
-
Dua Pilar Bali United Ini Siap Tempur Lagi Setelah Cedera