SuaraBali.id - Masalah yang terjadi di Pesantren Yayasan Az-Zikra seakan tak ada habisnya setelah sang pemimpin, KH Arifin Ilham meninggal dunia. Pesantren tersebut kini dipimpin oleh anaknya yakni Alvin Faiz.
Mantan suami Larissa Chou ini dikabarkan telah dikukuhkan menjadi Ketua Pembina Yayasan Az-Zikra. Penetapan ini tidak lama setelah Haji Eteng Ahmad Salam, salah satu dewan pembina meninggal dunia pada 7 September 2022.
Namun demikian penetapan Alvin Faiz sebagai pemimpin Az-Zikra mendapat sorotan Hanny Kristianto dari Mualaf Center Az-Zikra.
Ia menyebut bahwa Alvin Faiz bukanlah sosok yang pantas.
"Jenazah belum juga dimakamkan, tiba-tiba Alvin jadi ketua Pembina Yayasan Az-Zikra? Kami bersaksi, wasiat murabbi, yang meneruskan perjuangan menjadi Ketua Pembina adalah Muhammad Abdul Syukur Yusuf sesuai SK Dewan," kata Hanny Kristianto di Instagram.
Ia juga menyoroti perubahan yang terjadi pada Az-Zikra. Menurutnya, sepeninggal Ustaz Arifin Ilham, pondok pesantren itu di ambang kehancuran.
"Terjadi maksiat yang dilakukan orang dalam. Di antaranya perbuatan zina (hukumnya mati dirajam), fitnah kepada keluarga ulama lain," papar Hanny Kristianto.
Menurut Hanny Kristianto telah "banyak menyia-nyiakan amanah. Saya sudah buka siapa-siapa orangnya di depan ulama."
Akan tetapi, postingan Harry Kristianto ini menghilang dari Instagramnya. Seseorang pun lantas bertanya, apa yang membuat kesaksian dari sahabat Larissa Chou ini raib.
"Kok dihapus postingan tentang Alvin?" tanya @hanzolah_ghazi di postingan terakhir Harry Kristianto.
Harry Kristianto hanya memberikan jawaban singkat dengan mengatakan, postingannya itu dilaporkan seseorang.
Meski raib, namun akun gosip @lambe_turah baru saja mengunggah postingan Harry Kristianto soal Alvin Faiz di feed Instagramnya, Kamis (8/9/2022).
Berita Terkait
-
Sama-Sama Dukung Cut Intan Nabila, Intip Beda Bantuan Henny Rahman dan Larissa Chou
-
Hanny Kristianto Fasilitasi Tempat Aman Buat Cut Intan Nabila, Korban KDRT Armor Toreador
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Jadi Korban Suami Cut Intan Nabila, Alvin Faiz Tagih Hutang Rp1 Miliar di Tengah Kasus KDRT Armor Toreador
-
Lahirkan Anak Kedua, Ini Kisah Mualaf Larissa Chou yang Sempat Berganti Nama
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian