SuaraBali.id - Selebgram Salmafina Sunan kembali mengungkit masa lalu rumah tangganya dengan Taqy Malik. Ia menceritakan hal itu di kanal Youtube Daniel Mananta.
Salmafina Sunan menyinggung rumor diceraikan Taqy Malik karena menggunakan celana ketat saat liburan ke Swiss bersama keluarganya. Meskipun hal itu sudah dibantah oleh Taqy Malik.
Soal rumor tersebut Salmafina seolah maklum. Walaupun tak disampaikan langsung namun ia hanya mengiyakan pernyataan Daniel Mananta.
"Sekarang gue ngerti sih kenapa ada ekspektasi, ketika elu udah memakai burkak tersebut, makanya rumornya bahwa perceraiannya itu karena celana. Karena udah ada ekspektasi tersebut," kata Daniel Mananta yang diiyakan Salmafina Sunan, seperti melansir podcast "Daniel Tetangga Kamu" pada Selasa (6/9/2022)
Daniel Mananta awalnya tertarik mencari tahu mengenai keputusan Salmafina Sunan yang memakai burkak atau cadar setelah menikah.
Soal itu, rupanya Salmafina Sunan belum siap dan mengisyaratkan diminta untuk memakai burkak oleh sang mantan suami.
"Aku belum siap untuk seperti itu, untuk berubah. Karena aku orangnya itu maunya kalau berubah itu berasal dari saya," ungkap Salmafina Sunan.
Ia mengatakan apabila sang mantan suami tidak hijrah, tetapi memaksanya berubah. Jiwa Salmafina yang memang suka memberontak pun akhirnya muncul.
"Aku juga melihat orangnya. Apakah orang tersebut yang meminta aku berubah itu melakukan apa yang dia katakan dalam hidupnya. Aku tuh seperti itu orangnya," jelas Salmafina Sunan.
"Bukan agak sombong ya, tapi aku tuh kalo misalnya orang lagi kasih tau aku, terus tuh aku ngeliat dia bahkan nggak ngelakuin itu, agak susah dikasih tau," tambah putri sulung pengacara kondang Sunan Kalijaga tersebut.
Salmafina Sunan mengaku sempat ragu untuk melanjutkan hubungan dengan Taqy Malik saat itu. Namun ia tak berani membatalkan pernikahan karena enggan merepotkan kedua orangtuanya yang telah menyiapkan semua hal.
Berita Terkait
-
Mau Download Video YouTube? Jangan Asal, Kenali Aturan dan Risikonya
-
Sidang Vonis 15 Januari, Laras Faizati Minta Bebas dan Rayakan Ulang Tahun di Rumah
-
Minta Laras Faizati Divonis Bebas, Kuasa Hukum: Kritik Bukan Kejahatan!
-
Diisukan Jadi Simpanan Ridwan Kamil, Safa Marwah Nanggung Malu Hingga Orang Tua Digunjing Tetangga
-
Soal Isu Dapat Aliran Dana dari Ridwan Kamil, Safa Marwah Siap Diperiksa KPK
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang