SuaraBali.id - Seorang disjoki atau DJ asal Buleleng, Bali bernama Gede Bayu Ratama Wisnawa (28) sempat jadi pembicaraan karena memainkan musik dengan mengendarai sepeda mengelilingi kota menghibur masyarakat.
Ia bercerita awalnya terinspirasi oleh DJ asal London Dom Whiting disebutnya 'DJ on the bike'
“Saya lebih suka nge-DJ sepedaan, seru, inspirasinya juga karena saat PPKM teman-teman pesepeda banyak," kata Bayu, Rabu (17/8/2022).
Nama pangung Bayu sendiri adalah DJ Ratezy. Ia mengaku pertama kali bermusik di atas sepeda pada Mei 2021 lalu.
Baca Juga: Dua Hari Hilang Saat Snorkeling di Nusa Penida, Pria Korsel Ditemukan Tak Bernyawa
Kegiatannya ini dilakukannya dengan merogoh kocek biaya modifikasi Rp50 juta-60 juta, namun ia mengaku tak ada kesulitan sejauh ini.
"Ini sudah dari tahun lalu ada namanya party anak banjar diadakan Khe Entertainment kanal YouTube saya. Itu saya jalan pakai sepeda roda tiga seperti gerobak becak, sebenarnya tidak ada sulitnya tapi kalau tidak terbiasa di keseimbangan bisa jatuh," ujarnya.
Sepedanya tersebut dimodifikasi dalam waktu dua minggu dan digunakan perdana tahun lalu. Ia bersama sekitar 30 orang ia mengelilingi Denpasar atau Kabupaten Badung dua minggu sekali secara rutin.
"Pernah rekor dua jam itu dari Kuta sampai Seminyak. Tapi untuk memutar dan memadukan lagu biasanya satu jam paling 20 sampai 30 lagu sudah cukup sih, itu lagu yang energik," katanya.
Bayu sebagai seniman berprofesi sejak 2014 menjadi DJ dari panggung ke panggung dan itu diakuinya tak pernah mendapat penolakan dari masyarakat yang ditemuinya di jalan.
Baca Juga: ASN di Pemkab Tabanan Pakai Baju Nusantara di Hari Kemerdekaan
Menurutnya, masyarakat maupun wisatawan yang merekam dan rela memutar balik kendaraan untuk mengikutinya di jalan.
"Kalau respons dari masyarakat tidak ada yang komplain, tapi selanjutnya jika menimbulkan keramaian di jalan seperti DJ London pasti saya akan membuat perizinan ke instansi terkait," ujarnya.
Bayu yang awalnya bermusik di atas sepeda untuk konten YouTube ini menuturkan ke depan akan hadir lagi dengan konsep DJ on the bike setelah melihat antusias masyarakat Bali.
"Sepertinya akan saya adakan lagi. Mungkin minggu besok sebar informasi ke teman-teman komunitas dan minggu selanjutnya jalan. Tujuannya mungkin ke Denpasar dulu, kalau Badung lumayan macet tapi memang suasananya enak karena bule wisatawan itu pada ngerekam," ujar Bayu. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Sepak Terjang Syakir Sulaiman, Pemain Bali United di Tahun 2017 Kini Jadi Pengedar Narkoba
-
BRI Liga 1: Persib Minta Laga Lawan Bali United Ditunda, Ada Apa?
-
Tegas! Goenawan Mohamad Wanti-wanti Prabowo: Jangan jadikan Bali Seperti Singapura atau Hong Kong!
-
Nikmati Keindahan Bali dengan Makan Malam Bergaya di Taittinger Champagne Dinner
-
Perjalanan Karier Syakir Sulaiman, Eks Timnas yang Diciduk Gegara Narkoba
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
3 Maskapai Kembali Batalkan Penerbangan Karena Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Jelang Debat Kedua, TGB Sholat Jumat Bersama Zulkieflimansyah, Lawan Kakaknya di Pilgub NTB
-
BKSDA Minta Waspadai Kemunculan Ular Piton di Rumah Warga Saat Musim Hujan
-
Anomali Cuaca Ekstrem di Mataram Bisa Terjadi Sewaktu-waktu, Nelayan Diminta Waspada
-
Masyarakat Bali Diajak Periksa Bila Temukan Gejala TBC, Biaya Ditanggung BPJS Dan Global Fund