SuaraBali.id - Perseteruan Dewi Perssik dan Angga Wijaya seakan tak ada habisnya. Kendati telah bercerai, permasalahan di rumah tangganya sepertinya belum juga usai.
Bahkan setelah tak jadi suami Dewi Perssik, nasib Angga Wijaya kini disebut sungguh jungkir balik. Banyak kabar yang mengatakan bahwa Angga Wijaya terpaksa tinggal di di kos-kosan.
Sebelumnya, proses persidangan antara Angga Wijaya dan Dewi Persik kembali digelar pada hari Senin, 1 Agustus 2022 di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Dalam persidangan tersebut keduanya telah resmi bercerai.
Pada pemberitaan intipseleb pada Jumat, 5 Agustus 2022, setelah bercerai dengan Dewi Persik, Angga Wijaya disebut tinggal di indekos gara-gara tak lagi memiiki uang.
"Putusannya akhir ini, majelis hakim sudah memutuskan dan mengabulkan semua permohonan dan memberikan izin kepada Angga untuk mengikrarkan talak kepada Dewi Muria Agung, intinya begitu," tutur kuasa hukum Dewi Perssik, Emi Wiranto dikutip dari Viva.co.id pada Senin, 1 Agustus 2022.
Ia juga menjelaskan perceraian kliennya dengan Angga Wijaya tersebut adalah secara baik-baik dan Dewi Persik juga tidak menuntut harta dari Angga Wijaya.
"Tidak ada (minta harta gono-gini), pisah baik-baik," lanjutnya.
Namun demikian masih ada agenda lanjutan dalam proses perceraian keduanya yakni Angga Wijaya masih harus melakukan ikrar pembacaan talak kepada mantan istrinya yaitu Dewi Persik.
"Sudah resmi bercerai, tetapi masih ada agenda ikrarnya (pembacaan talak dari Angga Wijaya)," tutur Emi Wiranto.
Akan tetapi, kapan tepatnya agenda pembacaan ikrar ini dilakukan belum diketahui secara pasti
Sementara di lain sisi, Angga Wijaya kini harus tinggal di kos-kosan dan mengaku bahwa ia masih menyesuaikan diri pasca bercerai dengan Dewi Persik.
Naikkan Tarif Panggung
Sebelumnya, Angga mengaku bahwa ia sempat menaikkan tarif manggung Dewi Persik setelah melayangkan gugatan cerai.
Hal tersebut ia lakukan lantaran Angga ingin mempunyai uang simpanan untuk mencari pekerjaan atau usaha setelah dirinya resmi bercerai.
“Fakta (pernah mark up tarif job Dewi Perssik). Bukan suka, tapi beberapa kali. Setelah saya sudah tidak berkomunikasi dengan baik. Pasca proses perceraian. Kenapa saya gitu? Awalnya saya pikir mau ambil untung untuk pegangan di Jakarta,” ucapnya di salah satu acara televisi swasta, Jumat, 5 Agustus 2022.
“Setelah saya cerai dan tidak tinggal bersama, saya mau jadikan modal untuk cari pekerjaan lain atau buka usaha kecil-kecilan. Kalo gak berkenan, udah beberapa yang saya balikan. Ada 3 pekerjaan,” lanjutnya.
Angga Wijaya juga mengaku bahwa ia pernah meminta izin ke Dewi Persik untuk menaikkan tarif menyanyinya sehingga Angga bisa memperoleh untung dari bayaran manggung Dewi Persik.
Namun, ternyata ide Angga Wijaya tersebut ditolak oleh Dewi Persik.
“Saya bilang, ‘Neng boleh gak mark up atau jual lebih? Aku kan gak motong jatah kamu. Let’s say 100 juta, aku naikin 120 juta’. ‘(Depe jawab) Gak jangan, naikin setinggi-tingginya masuk ke aku aja,” cerita Angga Wijaya.
Hingga kini Angga Wijaya harus tinggal di kos-kosan.
“Fakta (menyesuaikan diri tinggal di kos-kosan dan mulai dari nol). Ini jam tangan dari dia juga, tapi sering dipake jadi gak ditinggal. Fasilitas apa ini contohnya? Kendaraan kan aku pake punya dia. Rumah, aku tinggal pake rumahnya,” ceritanya.
Berita Terkait
-
Foto Berduaan di Kamar Tersebar, Dewi Perssik Tanggapi Gosip Pacaran sama Berondong
-
Singgung Soal Parenting, Paula Verhoeven Bahas Cara Didik Anak Cowok yang Benar
-
Kasih Pesan Bijak Usai Digugat Cerai Baim Wong, Paula Verhoeven: Cara Allah Ingin Dekat dengan Kita
-
Banding Cerai Ditolak, Andre Taulany Masih Tetap Jadi Suami Erin
-
Sosok Fergy Mage, Pria Diduga Temani Paula Verhoeven ke Sidang Cerai Tak Kalah Mentereng dari Baim Wong?
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kisah Pilu Petrus Saksikan Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Menghantam Rumahnya
-
Setelah Tahu Akan Dipindahkan ke Australia, Ini Respons Scott Rush Bali Nine
-
DPRD Pilih Alphard Baru Ketimbang Mobil Listrik Karena Fasilitas di Bali Belum Memadai
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru