SuaraBali.id - Akan diadakannya event World Superbike (WSBK) Indonesia 2022 yang akan digelar November ini, maka Sirkuit Mandalika di Kuta, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) akan diaspal ulang.
Namun kegiatan ini akan menyebabkan Sirkuit Mandalika akan ditutup selama sebulan.
Pengaspalan ulang akan dilakukan pada beberapa tempat atau titik lintasan selama pengaspalan ulang yang diperkirakan bulan September tersebut.
Direktur Teknik dan Operasi Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Samsul Purba di Mandalika, Kuta Lombok Tengah menjelaskan, tidak ada perbaikan yang berat dilakukan di Sirkuit Mandalika jelang WSBK.
Purba mengatakan pada bulan September mendatang, Sirkuit Mandalika akan ditutup selama sebulan. Penutupan Sirkuit Maandalika untuk perbaikan lintasan di beberapa tempat yang akan diaspal ulang.
"Perbaikan beberapa titik lintasan Sirkuit Mandalika ditargetkan selesai pada akhir Seotember. Sehingga pada bulan Oktober, Sirkuit Mandalika sudah ready atau siap digunakan perhelatan WSBK pada 11 - 13 November 2022," jelas Purba, Senin (1/8/2022) seperti diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com.
Pengaspalan ulang lintasan Sirkuit Mandalika hanya dilakukan di beberapa tempat. Pengaspalan ulang tidak dilakukan secara keseluruhan.
Namun Purba tak menyebutkan panjang lintasan Sirkuit Mandalika yang akan diaspal ulang tersebut.
"Ada pengaspalan ulang di beberapa tempat tapi tidak seluruhnya. Nanti ditunggu saja (berapa meter yang diaspal). Karena saya masih kirim semua datanya ke FIM (Federasi Olahraga Sepeda Motor Internasional)," terangnya.
Baca Juga: Masyarakat di NTB Diminta Waspada Bencana Mulai Kekeringan Hingga Kebakaran
Secara keseluruhan, kata Purba, kondisi trek atau lintasan Sirkuit Mandalika masih cukup bagus. Tetapi butuh penyempurnaan di beberapa tempat.
Penyempurnaan dilakukan dengan mengaspal ulang lintasan sama seperti saat sebelum perhelatan MotoGP Mandalika pada Maret lalu.
"Tekniknya seperti dulu kita aspal ulang. Kita kupas lalu aspal ulang," terangnya.
Purba menambahkan MGPA dan Dorna Sports selaku promotor WSBK secara rutin berkomunikasi untuk persiapan WSBK Mandalika 2022.
"Kita ada weekly meeting dengan Dorna untuk persiapan WSBK. Jadi tiap minggu kita update bareng," ungkapnya.
Sirkuit Mandalika sendiri memiliki panjang lintasan 4,3 kilometer dengan lebar 15 meter. Sirkuit Mandalika dilengkapi dengan 17 tikungan serta memiliki speed trap atau gaya dorong pemicu pembalap untuk memaksimalkan kecepatan saat berlaga yang cukup lebar dan tinggi.
Tag
Berita Terkait
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Kisah Pemilik Bengkel Disulap Jadi Pembalap Profesional di Sirkuit Mandalika
-
Dari Bengkel ke Lintasan Balap, Mitra Bengkel Rasakan Sensasi Jadi Pembalap Sehari
-
Sirkuit Mandalika Umumkan Kalender Event 2026: dari MotoGP hingga Balap Ketahanan
-
Bukan Pelawak Tapi Anak Petani, Dono Kasino Indro Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD Lombok Tengah
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang