SuaraBali.id - Pedangdut Dewi Perssik ternyata sudah membelikan kado mobil mewah untuk Angga Wijaya yang akan berulang tahun pada Oktober mendatang.
Kado tersebut berupa mobil mewah senilai Rp 3 Miliar. Namun demikian, ternyata Angga Wijaya malah terlebih dulu mengajukan gugatan cerai.
Menurut Dewi Perssik, tahun ini rencananya akan memberikan kado berupa mobil senilai Rp3 miliar untuk Angga Wijaya.
Mobil mewah tersebut sudah dipesan sekitar 6 bulan lalu itu pun sudah tiba dan siap diberikan kepada Angga.
"Ya coba bayangin. Dia kan ulang tahun bulan Oktober, jadi aku sengaja beli mobil itu untuk ulang tahun dia. Masih dipitain loh mobilnya," kata Dewi Perssik di kawasan Mampang, Jakarta, Selasa (2/8/2022).
Ia kemudian mengungkap harga mobil yang ia persiapkan untuk hadiah ulang tahun Angga Wijaya. Sayangnya, Angga Wijaya justru mengajukan talak terhadap Dewi Perssik dan kini resmi bercerai.
"Kalau nggak salah Rp3 miliaran, itu buat dia. Enam bulan lalu loh aku pesan. Tapi kok kejadiannya sekarang sudah cerai," ujarnya.
Dewi Perssik pun sempat bingung hendak diapakan mobil yang sudah disiapkan untuk hadiah Angga Wijaya, Dewi Perssik akhirnya memilih memakai sendiri kendaraan tersebut.
"Ya sudah, mobilnya saya pakai sendiri," kata perempuan yang biasa disapa Depe.
Meskipun menurut Dewi Perssik sebenarnya tidak terlalu membutuhkan mobil mewah seperti yang ia persiapkan untuk Angga Wijaya.
"Sebenarnya saya nggak mau beli gitu-gitu, sayang. Mending beli mobil biasa. Untuk apa juga kan? Yang penting saya sudah sampai. Bukan untuk gaya-gayaan juga," kata Dewi Perssik.
"Saya mah sampai mobil tidur, nggak nyetir sendiri. Ngapain juga kan beli mobil Rp3 miliar bukan aku yang nyetir? Tapi ya sudah," ujarnya lagi.
Diberitakan sebelumnya, Angga Wijaya mengajukan permohonan talak cerai dari Dewi Perssik ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 20 Juni 2022. Dalam berkas yang terdaftar, Angga menyebut faktor perbedaan prinsip sebagai alasan ingin pisah dari Dewi.
Sementara saat hadir di tayangan Rumpi Trans TV pada 1 Agustus 2022, Angga Wijaya menerangkan bahwa dia lelah dengan tudingan Dewi Perssik yang menyebutnya tidak bisa tanggung jawab sebagai suami.
Dewi Perssik sendiri merespon pernyataan Angga Wijaya dengan cerita yang tidak kalah menohok. Ia menyebut sang mantan manajer sering mengambil uang tanpa izin selama mereka berumah tangga.
Berita Terkait
-
Dijodohkan dengan Virgoun, Dewi Perssik Beri Jawaban Serius: Saya Siap Jadi Mama untuk Anak-anaknya
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Move On dari Rully yang Pilot, Dewi Perssik Isyaratkan Pacari Pria Berseragam Loreng
-
Pernyataannya Soal Bencana Aceh Viral, Dewi Perssik Spill Akun yang Diduga Edit Videonya
-
Soroti Kunjungan Presiden, Dewi Perssik Bandingkan Banjir Aceh dan Jember: Masih Mending
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat