SuaraBali.id - Seorang perempuan bernama Gusti Ayu Puspa (54) merupakan warga Desa Carang Sari, Kecamatan Abian Semal, Kabupaten Badung dilaporkan jatuh dari jembatan di Desa Cau Belayu, Kecamatan Marga, Kabupaten Tabanan, Bali pada Jumat, 29 Juli 2022 sekira pukul 12.00 Wita.
Kejadian ini sempat membuat geger warga di sekitar jembatan dan seorang warga melaporkan hal ini ke Kantor Basarnas Bali.
Kepala Kantor Basarnas Bali, Gede Darmada dalam keterangannya menjelaskan bahwa dari informasi yang diperoleh Basarnas Bali, korban mulanya meninggalkan rumah sekitar pukul 04.00 Wita.
Namun sekitar pukul 11.30 Wita korban ditemukan mengambang di sungai yang tepat berada di bawah jembatan Cau Belayu.
Baca Juga: BNN Bali Sita Kokain Hampir Seribu Gram dari 3 WNA di Denpasar Dan Badung
"Usai terima laporan, kami bergegas menerjunkan 10 orang tim rescue dengan peralatan mountenering," imbuh Darmada.
Diungkapkan Basarnas bahwa saat pertama kali ditemukan korban dalam posisi tengkurap dan dalam keadaan meninggal dunia.
"Tim SAR gabungan kemudian mengevakuasi jasad korban, karena adanya larangan yang tidak membolehkan membawa jasad korban melalui area tertentu. Tim SAR Gabungan akhirnya memutuskan untuk mengevakuasi korban dengan Lifting System/ Pengangkatan," tutupnya.
Proses evakuasi yang berlangsung sekitar 30 menit ini turut melibatkan unsur SAR Gabungan dari Dit Samapta Polda Bali, Polres Badung, Polsek Marga, BPBD Kabupaten Tabanan, BPBD Kabupaten Badung, PMI Kab. Badung, Babinsa Desa Carangsari, keluarga korban serta masyarakat setempat.
Korban selanjutnya dibawa menuju rumah duka menggunakan ambulance PMI Kabupaten Badung.
Baca Juga: Lontong Tahu Pak Lawe 43 Tahun Berjualan Sejak Harga Rp 250 Kini Rp 7 Ribu
Berita Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Polisi Ungkap Lab Narkoba Hasis di Vila Uluwatu Bali Hasilkan Duit Rp 1,5 Triliun Dalam 2 Bulan
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang