SuaraBali.id - Setelah memberikan hadiah umrah gratis kepada Nathalie Holscher, Ustaz Kasif Heer terlihat akrab dengan istri Sule tersebut.
Di tengah proses perceraian antara Nathalie Holscher dengan Sule, nama ustaz Kasif Heer pun mengemuka. Baik Nathalie dan Ustaz Kasif Heer saat itu bertemu di pesta ulang tahun Rizky Billar.
Namun gara-gara momen tersebut, Ustaz Kasif Heer dijodoh-jodohkan dengan Nathalie Holscher.
Menanggapi hal tersebut, Ustaz Kasif Heer menjelaskan bahwa ia awalnya cuma diminta Nathalie Holscher untuk mendoakan baby Adzam. Obrolan mereka pun berlanjut.
"Ya sudah sebagaimana jamaah minta doa saya doain (untuk Adzam)," ujar Ustaz Kasif Heer dikutip dari YouTube Cerita Untungs, Rabu (20/7/2022).
Ustaz Kasif Heer pun mengaku baru mengetahui Nathalie Holscher tengah diuji rumah tangganya. Ia pun mendoakan jalan keluar terbaik.
"Kebetulan saat itu saya dengar juga lagi prahara rumah tangga (Nathalie dan Sule) diuji, Insyaallah Allah kasih jalan ke luar," sambungnya menjelaskan.
Ia menegaskan belum lama mengenal Nathalie Holscher. Keduanya hanya bertemu saat diundang saat mengisi program YouTube Nathalie Holscher dan Putri Delina Ramadhan tahun lalu.
"Waktu itu saya ngisi di channel beliau program Ramadhan, saat bertemu (di acara Rizky Billar) saya menyapa. Saya menyapa siapa pun yang saya kenal," bebernya.
Ketika mendengar Nathalie Holscher adalah seorang mualaf dan sedang diuji rumah tangganya, Ustaz Kasif Heer bersimpati ke Nathalie Holscher.
Karenanya, dia menawari Nathalie Holscher umrah gratis.
"Saya juga baru tahu saat itu mba Nathalie mualaf, saya tanya sudah umrah belum. Katanya belum, di saat itu hati saya terketuk, seorang mualaf, lagi diuji, mudah-mudahan ini (umrah) bisa menguatkan keislaman keimanannya," tegasnya.
Berita Terkait
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
-
Teddy Pardiyana Sudah Tak Sabar, Sule Baru Berikan Jatah Warisan Bintang Saat Usia 17 Tahun
-
Tak Paksa Anak Jadi Artis, Sule Cuma Minta Fokus Tentukan Masa Depan
-
Mengapa Pernikahan Kini Kian Rapuh dan Perceraian Terasa Semakin Dekat?
-
Dituding Nathalie Holscher Lupakan Adzam, Sule: Dia Cuma Gimik
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain