SuaraBali.id - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony J. Blinken akan datangi Bali dan hadir dalam Pertemuan Menlu G20. Setelah dari Bali ia akan melanjutkan mengunjungi Bangkok, Thailand, pada 6-11 Juli 2022.
"Menteri Luar Negeri Blinken pertama-tama akan melawat ke Bali, Indonesia, untuk menghadiri Pertemuan Menteri Luar Negeri G20," kata pernyataan pers juru bicara Departemen Luar Negeri AS Ned Price yang disampaikan Kedutaan Besar AS, Rabu (6/7/2022).
Agenda Blinken di Bali adalah untuk meneguhkan kembali komitmen AS untuk bekerja sama dengan para mitra internasional dalam menghadapi tantangan global.
Diantaranya juga masalah kerawanan pangan dan energi, serta ancaman berlanjutnya perang Rusia melawan Ukraina.
Baca Juga: Kick Off Liga 1 Akan Dibuka Oleh Bali United Vs Persija di Stadion Dipta Gianyar
Selanjutnya Menlu Blinken akan melakukan pertemuan bilateral dengan Menlu RI Retno Marsudi dan juga Penasihat Negara dan Menteri Luar Negeri Republik Rakyat China Wang Yi di sela-sela perhelatan G20.
Selanjutnya, di Bangkok, Thailand, Menlu Blinken akan bertemu dengan Perdana Menteri Prayut Chan-o-cha dan Menteri Luar Negeri Don Pramudwinai.
Dalam pertemuan dengan PM dan Menlu Thailand itu, Menlu Blinken berharap dapat mendiskusikan berbagai isu, termasuk menggunakan keberhasilan agenda APEC 2022 Thailand untuk semakin menyukseskan APEC 2023 di mana AS akan menjadi tuan rumahnya.
Pada kesempatan itu, Pemerintah AS dan Thailand juga akan membahas upaya untuk memperluas kerja sama di bidang kesehatan dan iklim, dan mengatasi krisis di Myanmar.
Menlu Blinken juga akan bertemu dengan para alumni program pertukaran AS di Thailand, mengunjungi Pusat Operasi Darurat Departemen Pengendalian Penyakit Thailand, dan mengunjungi pusat penampungan dan kesejahteraan bagi korban perdagangan manusia.
Baca Juga: Warga Miskin di Tabanan Akan Dibagikan 8 Ribu Set Top Box
Aliansi AS-Thailand sangat penting untuk memajukan Strategi Indo-Pasifik Presiden AS Joe Biden untuk mewujudkan Indo-Pasifik sebagai kawasan yang bebas dan terbuka, terhubung, makmur, aman, dan tangguh, kata pernyataan pers jubir Deplu AS tersebut. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
3 Negara yang Tak Senang Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi, Dua Rival ASEAN
-
Pasca Konferensi Tingkat Tinggi APEC, Menko Airlangga Lanjut Dampingi Presiden Prabowo di Konferensi Tingkat Tinggi G20
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Resmi! Timnas Indonesia Sandang Status Terbaik di Asia Tenggara
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang