SuaraBali.id - Pedangdut Dewi Perssik dan Angga Wijaya diketahui telah mengikuti sidang perdana perceraian pada hari ini, Senin (4/7/2022).
Angga Wijaya juga juga mengikuti persidangan di hari yang sama pada kanal Youtube pribadinya.
Ditayangkan di kanal YouTube Angga Wijaya Channel, pria yang menikahi Dewi Perssik pada 2017 tersebut menegur sebuah konten Youtube lantaran mengunggah video yang menggunakan judul clickbait tentang dirinya.
Namun demikian, Angga Wijaya meminta maaf karena masih belum melayani wawancara rekan media.
Akan tetapi ia menegaskan bahwa keputusannya menggugat cerai Dewi Perssik bukan keputusan sepihak.
"Aku mengambil keputusan (cerai) itu sudah dipikirkan dengan sangat matang. Bahkan aku juga sempat berbicara sama Neng (Dewi Perssik) dan bukan keputusan sepihak saya ambil," kata Angga Wijaya.
"Saya bicara sama dia bahwa sepertinya rumah tangga kita sampai di sini. Saya rasa alasannya juga beliau tau, apa," ujarnya lagi.
Angga Wijaya yang pernah bekerja sebagai manajer Dewi Perssik menilai apabila alasan perceraiannya tak perlu diumbar.
Namun ia mengisyaratkan apabila alasan tersebut sudah diketahui publik.
"Saya tidak bisa cerita, biarlah itu menjadi... dibilang rahasia ya bukan. Cuman biarlah itu menjadi alasan kita berdua aja. Saya, Neng, dan Allah lah yang tau," kata Angga Wijaya.
Di balik itu semua, Angga Wijaya ingin bercerai dengan baik-baik.
"Kita doakan aja semoga keputusan saya tepat dan terbaik. Kita doakan semoga Neng mendapatkan pengganti yang lebih baik," ujarnya.
Berita Terkait
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
Ikrar Talak Telah Sah, Rumah Tangga Na Daehoon dan Jule Resmi Berakhir
-
Babak Final! Na Daehoon Akhirnya Ucap Ikrar Talak ke Jule, Kini Resmi Menyandang Status Duda
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar