SuaraBali.id - Pertandingan terakhir fase penyisihan AFC Cup Zona Asean Grup G, H, dan I telah rampung, Kamis (30/6/2022) malam. Hasilnya, Bali United tersingkir tidak lanjut ke babak semifinal.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra tak menampik bahwa kekalahan atas Visakha dengan skor 5-2 adalah mimpi buruk akar dari permasalahan tidak lolosnya Serdadu Tridatu ke babak selanjutnya.
Kekalahan itu juga membuat Teco tak bisa tidur nyenyak memikirkan hasil malam ini, yang mengharuskan Bali United menelan pil pahit langkahnya kembali terhenti di fase penyisihan grup.
Impian semeton fans Bali United belum dapat terealisasi untuk saat ini. Coach Teco dan anak asuhnya belajar banyak dari hasil minor di AFC Cup musim ini.
Baca Juga: Bali United Menang Tipis 1-0 Atas Kaya FC Iloilo, Suporter Nyanyi AFC Gagal Lagi!
"Kekalahan atas Visakha itu jadi permasalahan, kami main kurang bagus, sekarang kami harus terima kekalahan, ini sepak bola, kami harus belajar dari itu, pelatih, pemain semua harus belajar, waktu ada kesempatan lagi kami harus lebih siap dan lebih kuat," ucap Teco usai pertandingan malam ini.
Laga terakhir AFC Cup berlangsung dramatis. Kuala Lumpur City mampu mengalahkan Tampines Rovers dengan skor 2-1, Kedah Darul Aman FC mengandaskan Visakha FC dengan skor telak 5-1 dan Viettel menekuk Hougang dengan skor 5-2.
Sedangkan tim ruan rumah grup G, Bali United meskipun memetik kemenangan 1-0 atas Kaya FC Iloilo namun hasil itu tetap tidak menghantarkan Bali United ke babak semifinal Zona Asean.
Sedianya Bali United memiliki harapan lolos apabila skema Kuala Lumpur City FC kalah 0-1 dari Tampines Rovers atau minimal hasil seri. Namun, hasil akhir menunjukkan Kuala Lumpur City menang 2-1 atas Tampines, yang membuat Kuala Lumpur City menjadi runner up terbaik dari ketiga grup.
Sehingga 4 tim yang lolos semifinal AFC Cup Zona Asean meliputi Kedah Darul Aman FC, PSM Makasaar, Viettel FC dan Kuala Lumpur City.
Baca Juga: Jalan Terjal Bagi Bali United Sore Ini, Teco Tak Mau Remehkan Kekuatan Kaya FC Iloilo
Sebagaimana diatur dalam regulasi AFC Cup, menyesuaikan grup H yang hanya dihuni 3 tim, maka dalam sistem perhitungan poin bahwa di Grup G dan I laga melawan tim juru kunci atau posisi terbawah poin dipotong atau tidak dihitung.
Drama pun terjadi di Grup G, Visakha FC yang digadang-gadang kuat menjadi tim lolos dari fase penyisihan justru harus menerima kenyataan langkahnya juga terhenti setelah Kedah Darul Aman "mengamuk" dan memenangkan laga dengan skor 5-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Padahal, Kedah FC adalah tim yang dikalahkan oleh Bali United dengan skor 2-0. Dan Visakha tim yang mengalahkan Bali United dengan skor 5-2.
"Pertandingan pertama kami berjalan main sangat bagus lawan Kedah, dan hari ini lkami menang 1-0 ada 3 poin, namun kami masih kurang konsentrasi dalam finishing di tim untuk mencetak gol lebih," bebernya.
Kontributor Bali : Yosef Rian
Berita Terkait
-
Jadwal Semifinal Liga Voli Korea, Kapan Play Off Red Sparks Lawan Hyundai Hillstate?
-
Solid! Stefano Cugurra Dukung Persis Solo Tetap Bertahan di BRI Liga 1
-
Jadwal Laga Semifinal Orleans Masters 2025, Didominasi Wakil Korea Selatan
-
Profil Noah Leo Duvert, Kiper Muda Bali United yang Dipanggil Nova Arianto ke Timnas Indonesia U-17
-
Bali United Batalkan Kemenangan Persita, Fabio Lefundes Pilih Cepat Move On
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Shalat Tarawih Ala Masjidil Haram di Islamic Centre NTB, Ini Jadwal Para Imam Timur Tengah
-
Skandal Kapolres Ngada: Order Anak Lewat MiChat Lalu Jual Konten ke Luar Negeri, DPR : Pecat Saja
-
Jadwal Imsakiyah & 2 Doa Berbuka Puasa Ramadan 1446 H Untuk Denpasar
-
Imbauan Penting untuk Pemudik Lombok-Bali Jelang Nyepi dan Lebaran 2025
-
Nyoman Dan Ketut Hampir Punah, Gubernur Bali Siapkan Insentif Untuk Kelahiran 2025