SuaraBali.id - Kecelakaan beruntun melibatkan sejumlah kendaraan roda dua dan roda empat yang diduga diakibatkan sebuah bus mengalami rem blong terjadi di wilayah Pacung, Baturiti, Tabanan, Bali, pada Sabtu 18 Juni 2022 bertepatan Hari Raya Kuningan umat Hindu.
Tampak di tempat kejadian perkara (TKP) banyak warga berbusana adat yang hendak maupun usai melakukan persembahyangan Hari Raya Kuningan di Pura kawasan tersebut.
Sebuah bus juga terlihat terjun dari tebing, sementara di jalan raya sejumlah kendaraan yang terparkir tampak ringsek cukup parah hingga gerobak pedagang hancur berantakan.
Dikonfirmasi mengenai insiden itu, Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra belum bisa memastikan penyebab kecelakaan lalu lintas beruntun tersebut.
Polisi juga saat ini masih melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) serta menggali keterangan dari para saksi-saksi.
"Sementara anggota masih olah TKP dan Kumpulkan keterangan dari saksi-saksi," kata Kapolres Tabanan saat dikonfirmasi SuaraBali.id
Sementara dari informasi yang dihimpun dari sumber di lapangan menyebutkan, bus yang diduga mengalami rem blong tersebut disebutkan bus pariwisata dari Jawa ke Bali.
Penumpang bus juga langsung dievakuasi dari dalam bus yang terperosok ke jurang itu.
Dikabarkan seorang umat yang membawa banten hendak bersembahyang meninggal dunia karena tertabrak namun kabar ini masih simpang siur dan harus dipastikan kebenarannya.
"Ada satu orang meninggal orang Bali bawa banten," ujar salah seorang warga.
"Busnya blong di jalan turunan pas ada upacara di Pacung," sebut sumber lain.
Kontributor Bali : Yosef Rian
Berita Terkait
-
Heboh Video Bus Transjakarta Keluarkan Asap Putih di Cibubur, Manajemen Buka Suara
-
Jens Raven Janji Timnas Indonesia U-23 Tampil Lebih Sangar dan Kuat di Kalender Kompetisi 2026
-
Momen Perayaan Tahun Baru 2026 di Sejumlah Daerah Indonesia
-
Kemenhub Baru Bilang Bali Sepi, Penumpang Pesawat Turun 2 Persen di Nataru
-
Bus Tingkat Jadi Tren Baru Liburan Jarak Jauh yang Lebih Mewah
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025