SuaraBali.id - Jalan raya Kerobokan, Badung, Bali tepatnya berada di depan Pura Desa dan Pura Puseh, Desa Adat Kerobokan, Sabtu (11/6/2022) akan diwarnai berbagai 52 macam penjor setinggi 12 sampai 13 meter.
Deretan penjor ini adalah rangkaian lomba yang diadakan oleh Yowana Desa Adat Kerobokan, Badung bertema "Ngerobok" dengan diikuti 52 Banjar se desa adat Kerobokan
Sebelum lomba penjor dilakukan membuat janur bersama. Selanjutnya menurut, Manggala Yowana Desa Adat Kerobokan, Badung, I G Prayoga Mahardika didampingi Pamucuk Prawartaka, Agus Ariana Putra menyampaikan kegiatan tersebut merupakan kegiatan pertama kali di diadakan di Bali.
Adapun yang membuat perbedaan lomba penjor dengan yang lainnya adalah pembuatan dilakukan secara bersama-sama.
"Besok (hari ini) mulai, jam 8 pagi sampai batas pentancapan sampai jam 1 siang.Tentu langsung di persembahkan kepada sesuhunan di Pura Desa jadi, besok akan terasa kemeriahannya", paparnya seperti diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com.
Sedangkan harapan dari pelaksanaan lomba adalah, selain nantinya dapat melahirkan seniman-seniman penjor yang baru, juga akan membangkitkan UMKM.
Karena, kata dia, adanya lomba penjor tentu dapat memperluas rantai ekonomi masyarakat.
Seperti kelengkapan merangkai penjor akan menghidupkan para pedagang mulai dari, ental di Buleleng, Karangasem, dagang ambu di daerah Badung utara, kemudian dagang besek di Gianyar dan di Klungkung.
"Itu semua hadir disini, kita menggunakan sistem saling support antar daerah kita. Jadi lomba ini selain menghasilkan seniman dapat dikatakan telah mampu memutar per ekonomi secara masif karena, telah terbukti. Bahkan mampu meningkatkan harga ental itu sendiri," bebernya.
Baca Juga: Gerakan Bupati Giri Prasta Saat Ngibing Jadi Sorotan Warganet
Tinggi penjor yang lombakan adalah 12 sampai 13 meter dengan bahan semua dari bahan alami, totalnya untuk penjor agung sebanyak 52 penjor dari masing-masing banjar se-desa adat Kerobokan.
Tujuan lomba tentu ingin melahirkan seniman-seniman muda dari Banjar agar generasi muda dapat mengetahui dan mengerti tentang apa itu penjor.
Selanjutnya, Bendesa Adat Kerobokan, A. A. Putu Sutarja mengatakan, lomba penjor mengambil tema "Ngerobok" artinya semangat seperti air yang mendidih.
Terkait situasi dan kondisi sekarang, dalam rangka meningkatkan kreativitas seka truna dan menyatukan sekaa truna di 52 Banjar dalam upaya melestarikan tradisi budaya dan adat para leluhur kita.
"Maka dari pada itu, dalam penyatuan 52 seka truna desa adat kerobokan membuat kegiatan lomba penjor upakara tersebut," ucapnya.
Selain itu, dalam kegiatan lomba berusaha memberikan tontonan bagi pariwisata berkunjung ke wilayah Bali sehingga, ajang perlombaan penjor diharapkan menjadi daya tarik tersendiri di Desa Adat kerobokan.
Berita Terkait
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Resmi Datangkan Yabes Roni
-
Yusuf Meilana Gabung Bali United, Amunisi Baru Pertahanan untuk Putaran Kedua Super League
-
Imbas Cuaca Ekstrem, Pantai Kuta Bali Dibanjiri Sampah
-
3 Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bali dengan Fasilitas Lengkap
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain