SuaraBali.id - Nasib apes dialami oleh seorang pria yang tidak diketahui identitasnya. Pria ini tanpa sengaja menginjak sesuatu saat berada di parkiran sebuah ruko.
Hal ini diunggah oleh akun Instagram @indoviral8 yang memperlihatkan insiden tersebut.
Terpantau dari kamera CCTV, sesaat setelah keluar dari ruko lelaki itu hendak pergi ke suatu tempat. Namun pandangan lelaki itu tidak memperlihatkan arah langkah kakinya.
Tanpa disadari, kaki kanan lelaki tersebut menginjak seekor ular yang sedari tadi berhenti diam di balik barisan sepeda motor.
Seketika pria itu melompat-lompat untuk melepaskan ular yang sempat menggigitnya sampai akhirnya lepas.
Saking kagetnya, sendal jepit yang ia kenakan putus demi menyelamatkan diri dari gigitan ular.
Tidak diketahui apakah jenis ular sebagaimana dalam cuplikan rekaman itu beracun ataupun tidak.
Namun kejadian ini pun telah berhasil menarik perhatian para warganet dan banyak yang memberikan komentarnya.
"The real hati hati dalam melangkah," kata @safntsy***
Baca Juga: Pria Ini Digigit Ular saat BAB di Toilet, Berujung Dilarikan ke Rumah Sakit
"Spot jantung loncat ke 100000000000000000," tulis @fernii***
"Dia yang nginjek gua yang kagett," ungkap @eririaw***
Kontributor : Sekarsari
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto