SuaraBali.id - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea bicara soal tudingan pelecehan seksual yang dilayangkan oleh mantan asisten pribadinya, Iqlima Kim.
Pria yang gemar menggunakan aksesoris bling-bling ini menjawab tudingan pelecehan seksual yang dilayangkan oleh Iqlima Kim, sang mantan asisten pribadi.
Hotman Paris menanggapi tudingan pelecehan seksual terhadap Iqlima Kim lewat sebuah unggahan video. Dari Bali, Hotman menyebut tudingan terhadapnya itu merupakan salah satu bentuk pengalihan isu.
"Saya tidak bisa mengerti kenapa sesudah Hotman mengutarakan hal yang benar tentang putusan pengadilan, kenapa berbagai laporan polisi untuk pengalihan isu untuk melaporkan saya ke polisi," ujar Hotman Paris dalam video yang dibagikan melalui Instagram pribadinya pada Jumat (29/4/2022).
Hotman Paris dengan tegas menyatakan bahwa tudingan tentang dirinya melakukan pelecehan seksual terhadap Iqlima Kim sama sekali tidak benar. Pengacara kondang tersebut juga menyinggung panjat sosial atau pansos seolah menyinggung sang mantan asisten secara terang-terangan.
"Sekarang ada lagi orang bikin laporan katanya Hotman pelecehan seksual. Hotman sepintar ini, sesukses ini, begitu banyak cewek yang mau, tidak mungkin melakukan pelecehan seksual," tegas Hotman.
"Jangan pansos. Bahkan harusnya berterima kasih kepada orang-orang yang saya bikin harkatnya naik. Hotman yang sukses, berduit, terkenal, tidak mungkin melakukan pelecehan seksual. Camkan itu," tambah pengacara 62 tahun itu.
Lebih lanjut, Hotman Paris menilai bahwa beberapa rekan sesama pengacara iri terhadap kepopulerannya yang selalu dikelilingi wanita-wanita cantik. "Justru saya menolak banyak wanita yang fans sama aku," tutur Hotman.
"Ribuan wanita fans sama aku. Itulah yang membuat iri teman sejawat, iri melihat kepopuleranku. Dan aku memang satu-satunya pengacara yang berani ngomong apa adanya, tidak munafik, dan kalo saya salah, saya akuin salah. Itulah ciri khas gua," sambungnya.
Baca Juga: Razman Arif Nasution Polisikan Hotman Paris, Sebut Bawa Bukti Video Berisi Konten Pornografi
Terakhir, Hotman Paris memperingatkan Iqlima Kim yang menggandeng Razman Arif Nasution sebagai kuasa hukumnya untuk berhati-hati.
"Hati-hati, ingat. Saya itu tenang tapi selalu bergerak mengambil tindakan untuk menyerang balik," pungkas Hotman Paris.
Berita Terkait
-
Intip Gaji Tenaga Ahli Dewan Pertahanan Nasional, Jabatan Baru Noe Letto dan Frank Hutapea
-
Diduga Bela Timothy Ronald, Hotman Paris Sebut Ribuan Dosen Bisa Dipenjara!
-
Wajahnya Terekam Jelas! Begal Payudara Sasar Pelajar SMP di Jakbar, Korban Sampai Trauma
-
Hotman Paris Sebut Ada Podcaster Jago Selingkuh, Doktif: Inisial DRL
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain