SuaraBali.id - Kapal feri rute penyeberangan Pelabuhan Lembar, Lombok, Nusa Tenggara Barat, menuju Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur, terisi penuh kendaraan pemudik.
Hal ini dipastikan oleh Pelindo III Lembar pada empat hari menjelang (H-4) Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah.
"Hari ini kapal Kirana VII terisi penuh, tadi malam DLN Batu Layar, rata-rata mengangkut kendaraan penumpang," kata General Manager Pelindo III Lembar Baharuddin, di Pelabuhan Lembar, Kabupaten Lombok Barat, Kamis (29/4/2022).
Menurutnya ada tiga kapal feri yang melayani rute Pelabuhan Lembar menuju Pelabuhan Tanjung Perak dan sebaliknya.
Kapal tersebut yakni KM Kirana VII milik PT Dharma Lautan Utama, dan DLN Oasis serta DLN Batu Layar.
KM Kirana VII bisa mengangkut rata-rata 40 unit kendaraan penumpang, sedangkan DLN Oasis dan DLN Batu Layar rata-rata 150-250 unit kendaraan penumpang.
Baharuddin menambahkan tiga kapal itu terakhir beroperasi mengangkut pemudik nanti pada 30 April atau H-2 Lebaran, dan akan kembali beroperasi pada arus balik mulai 6 Mei 2022 atau empat hari setelah (H+4) Idul Fitri 1443 Hijriah.
"Tanggal 30 April nanti diprediksi kapal akan tetap terisi penuh karena kalau H-2, berarti mereka (pemudik) masih bisa menempuh perjalanan sampai ke Jakarta dengan kendaraan pribadi sebelum lebaran," ujarnya.
Selain rute Lembar-Surabaya, kata dia, ada juga kapal yang melayani rute penyeberangan dari Pelabuhan Lembar menuju Pelabuhan Banyuwangi, Jawa Timur.
Baca Juga: Ajak Anak Istri Mudik Naik Sampan dari Jembrana ke Banyuwangi, Pemudik Ini Hilang di Laut
Ada tiga unit kapal feri di lintasan penyeberangan tersebut, yakni KM Mutiara Timur, KM Mutiara Barat dan KM Mutiara Persada.
"Pemberangkatan pemudik dari Lembar ke Banyuwangi terakhir sore ini. Kapal yang berangkat terisi penuh kendaraan penumpang, kalau kendaraan logistik sudah berkurang," ucap Baharuddin.
Menurut dia, meskipun terjadi lonjakan penumpang kapal di lintasan penyeberangan Lembar-Surabaya dan Lembar-Banyuwangi menjelang lebaran, tidak menyebabkan adanya antrean. Sebab, para penumpang kapal sudah tahu jadwal keberangkatan.
Pelindo III Lembar, kata Baharuddin, juga berkomitmen memberikan pelayanan terbaik agar para pemudik aman dan nyaman.
"Tidak ada penumpang menunggu lama, mereka sudah tahu jadwal kapal, jadi kalau kapal datang siang jam 12, penumpang sudah datang pada jam 10 atau jam 11," tuturnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
IPC Terminal Petikemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs Sepanjang 2025
-
Petaka di Pelabuhan Tanjung Buton: Jembatan Ambruk, Avanza Hanyut, dan Alasan di Balik Tragedi
-
Puncak Arus Balik Mudik Nataru 2025 di Pelabuhan Feri Bastiong
-
Link CCTV dan Kapal Pelabuhan Merak untuk Pantau Arus Mudik Nataru 2025 Real-Time
-
Polda Jatim Ungkap Penyelundupan Bawang Bombay Berkedok Cangkang Sawit
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!