SuaraBali.id - Akun Instagram resmi Bali United belakangan menjadi sorotan karena menampilkan foto CEO Bali United Yabes Tanuri bersama Deddy Corbuzier. Banyak warganet penasaran ada kesepakatan apa antara Bali United dan pemilik podcast Close The Door itu.
Dalam foto yang diunggah Bali United pada (8/4/2022) itu terlihat Deddy Corbuzier dan Yabes Tanuri mengepalkan tangan. Keduanya bersanding menggunakan baju hitam dan tersenyum di kamera.
Dalam caption foto tersebut juga dinarasikan sebagai 'Close the Deal?'.
"3, 2, 1, close the deal? @mastercorbuzier," tulis akun Instagram resmi tersebut.
Namun demikian belum diketahui maksud dari unggahan akun resmi Serdadu Tridatu tersebut. Warganet pun berspekukasi bahwa Deddy Corbuzier akan menjadi sponsor Bali United dengan nama akun Youtube-nya Close The Door.
“Deddy Corbuzer Invest to Bali United,” ujar warganet.
"Jersey penuh, nambah logo Close the Door wkwkw," kata warganet lain.
Namun demikian adapula yang berpekulasi soal pemain baru.
“Bagus nih buat second striker,” tandas warganet lain.
Beberapa warganet kecewa postingan tersebut bukan pengumuman pemain baru untuk persiapan Liga 1 musim depan.
"Mana pemain barunya?" tanya @northmamba.
Deddy Corbuzier saat ini diketahui memiliki kanal YouTube yang besar dengan acara podcast Close the Door. Apakah Close the Door akan menjadi sponsor baru Serdadu Tridatu?
Namun, ada juga merek dagang lain yang dimiliki Deddy Corbuzier yang mungkin jadi sponsor, yaitu Alpha Rules yang menjual berbagai kebutuhan pria, seperti sabun dan shampo.
Sedangkan pada awal Maret 2022 lalu, Deddy Corbuzier juga sempat mengumumkan bahwa dirinya memiliki klub sepakbola bernama 'Alpha Rules FC'.
Klub sepak bola ini didirikan untuk menjawab tantangan kalangan artis yang memiliki klub sepakbola seperti Raffi Ahmad. Inilah awal pertanda awal ketertarikan dirinya di dunia sepakbola.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Indonesia Raih 87 Emas, 80 Perak, 109 Perunggu, Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet
-
Wajib Dicoba! Ini Tren Sepatu Tahun 2026
-
iPad Terbaik 2026: Bandingkan Harga & Fitur, Mana Paling Worth It?
-
5 Compact Powder 'Foundation' Coverage Tinggi Bikin Wajah Mulus Seharian
-
5 Jajanan Viral Siap Guncang Lidah Pecinta Ngemil, Mana Favoritmu?