SuaraBali.id - Untuk mencoba makan di restoran melayang "Lounge In The Sky" Jakarta, anda harus bersedia merogoh kocek setidaknya Rp1,6 Juta rupiah. Makan di atas ketinggian akan memacu adrenalin oleh sebab itu tak semua orang bisa mencoba sensasi ini.
Ada syarat yang harus dipenuhi untuk menjamin keselamatan tamu. Menurut Director DITS Asia, Plat Ong, mengatakan tamu yang diizinkan makan di ketinggian hanya mereka yang sudah berusia minimal 17 tahun, tinggi minimal 145 cm dan berat maksimal 150 kilogram.
"Kalau di bawah 145 cm, takutnya sabuk tidak terlalu kencang dan bisa longgar," kata Plat kepada media dalam pembukaan Lounge In The Sky, Senin (28/3/2022).
Selain itu tamu juga harus dalam kondisi sehat. Mereka akan menandatangani surat keterangan untuk menyatakan tak mengidap penyakit kronis, penyakit jantung, darah tinggi, atau sakit tulang punggung.
Demikian pula ibu hamil juga tidak boleh menaiki platform ini. Tamu restoran harus menaati aturan demi keselamatan bersama, seperti dilarang merokok di udara, termasuk rokok elektrik. Maka, tak ada asbak yang disediakan di meja restoran.
Apabila kebelet buang air saat berada di langit Jakarta, sebab setiap tamu akan diberi waktu khusus untuk ke toilet menjelang keberangkatan.
Restoran melayang ini bisa jadi diturunkan secara darurat bila ada kondisi yang mendesak seperti menangani kondisi medis tamu. Idealnya, platform melayang ini diangkat dengan crane hingga ketinggian 50 meter.
Apabila cuaca buruk seperti angin kencang dan hujan, platform akan diturunkan hingga 25 meter. Setelah cuaca kembali mendukung, restoran kembali dinaikkan ke tinggi semula.
Pada Senin (28/3/2022), platform sempat diturunkan karena hujan turun mendadak. Namun tak lama setelah itu, restoran kembali ke ketinggian 50 meter karena hujan segera berhenti.
Restoran melayang yang saat ini akan beroperasi hingga Desember 2022 menyediakan 32 bangku, dibagi dalam delapan meja yang dikelilingi empat bangku. Model restoran dalam Lounge In The Sky berbeda dengan Dinner In The Sky di mana pengunjung duduk mengelilingi bar berbentuk persegi.
Karena dibagi-bagi dalam kursi dan meja bundar, tamu bisa mendapatkan lebih banyak privasi dan bisa menerapkan pembatasan jarak dengan orang lain. Untuk reservasi, Anda harus memesan minimal dua orang yang akan ditempatkan di meja yang sama.
"Satu meja ada empat kursi, maka minimal reservasi dua orang, alasannya kami tak mencampur tempat duduk dengan orang lain," katanya.
Bagi Anda yang takut ketinggian, disarankan untuk memilih kursi di bagian dalam yang lebih dekat dengan platform bar. Di situ, Anda bisa berpegangan dengan besi yang menghubungkan platform dengan area dapur.
Tapi, latar belakang yang lebih menarik untuk berfoto didapat bila memilih kursi bagian luar. Jika Anda mengincar angle foto atau video yang menarik, pertimbangkan untuk memilih kursi bagian luar meski mungkin terasa lebih menegangkan untuk mereka yang takut ketinggian.
Ong punya kiat agar pengalaman makan di ketinggian terasa maksimal. Kenakan baju yang nyaman.
Kadang kala angin bertiup agak kencang saat berada di ketinggian, jika Anda tak kuat diterpa angin, coba pakai baju yang lebih tertutup agar tak kedinginan. Hal yang sama bisa diterapkan pada alas kaki.
Pakailah sepatu atau sandal yang ukurannya pas agar tidak ada risiko longgar dan terjatuh dari ketinggian.
Tamu yang datang ke restoran melayang ini hampir bisa dipastikan akan mengabadikan pengalaman unik saat mengudara di langit Jakarta. Jika membawa kamera atau ponsel untuk merekam video dan menjepret pemandangan Anda dengan latar belakang gedung dan lalu lintas di area Semanggi, hati-hati agar gawai tidak terlepas dari tangan dan terjatuh.
Lebih baik pakai casing ponsel yang memiliki pegangan atau ceruk untuk tali yang bisa diselipkan ke pergelangan tangan untuk memastikan ponsel tetap aman meski tangan Anda bergerak kesana kemari. Terakhir, jangan sia-siakan kesempatan untuk buang air sebelum naik ke platform agar Anda bisa menikmati sensasi unik tanpa terganggu hasrat ke toilet.
Berminat mencoba? Akan ada 2 sesi setiap hari kerja, dan 3 sesi pada akhir pekan, dengan durasi 60 menit.
Presiden Direktur PT Malka Manah Cipta, Darma Mangkuluhur Hutomo dalam pembukaan, Senin (28/3), berharap restoran melayan ini menjadikan Mangkuluhur City sebagai pusat gaya hidup bagi generasi muda Indonesia, sekaligus berkontribusi dalam rangka menghidupkan kembali sektor pariwisata yang telah terdampak oleh pandemi selama lebih dari dua tahun.
Peluncuran restoran ini dihadiri sejumlah pejabat, antara lain Ketua MPR Bambang Soesatyo, dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, juga pesohor seperti Baim Wong dan Atta Halilintar serta Aurel Hermansyah.
Bambang berharap hadirnya destinasi baru pencinta kuliner ini dapat menyerap tenaga kerja, menambah penyerapan perekonomian Indonesia, serta memberikan pilihan bagi masyarakat Indonesia untuk bisa merasakan atraksi kelas dunia tanpa harus jauh-jauh pergi ke luar negeri. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Kampanyenya Sepi Pendukung, Dharma-Kun Bicara Kualitas: Saya Ingin Lihat Loyalitas Mereka
-
BPJS Gratis Hingga Rumah untuk Warga Tak Mampu, Janji Manis Dharma-Kun di Kampanye Terakhir
-
Spanduk Raksasa GibranKu All In Ridwan Kamil Curi Perhatian di Kampanye Akbar RK-Suswono
-
Anak Abah dan Ahoker Dukung Pramono-Rano, Ahok: Negara Lebih Penting dari Ras dan Agama
-
Dharma Pongrekun Sentil Dana Kampanye Rido dan Pramono, Siapa yang Bayar?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian