SuaraBali.id - Serba-serbi tentang pawang hujan diungkap Rara Isti Wulandari atau si pawang hujan yang terkenal setelah beraksi di MotoGP Mandalika. Dalam obrolannya dengan Deddy Corbuzier di Podcast, mbak Rara yang kini tinggal di Bali ini mengungkapkan banyak hal.
Salah satu yang diungkapnya adalah pantangan yang harus dihindari oleh pawang hujan seperti dirinya.
Ternyata salah satu pantangan yang harus dihindari Rara saat akan beraksi adalah tak boleh berhubungan suami istri. Hal itu disebut Rara sebagai keadaan suci sebelum melakukan ritual pengusiran hujan.
"Rara enggak melakukan hubungan seksual. Rara sekarang single parent. Rara harus menyatu dengan alam," kata Rara di podcast Close The Door Deddy Corbuzier, Kamis (24/3/2022).
Deddy Corbuzier awalnya mengira bahwa pawang hujan sama sekali tidak boleh melakukan hubungan seksual. Tapi menurut Rara, larangan itu hanya ketika sebelum, saat, dan sesudah melakukan pekerjaan.
"Waktu masih ada suami, pas jadi pawang hujan itu izin ke suami enggak kasih jatah," kata Rara menjelaskan.
"Jadi sebelum, saat dan sesudah acara itu enggak boleh melakukan hubungan seksual. Tapi sekarang kan kerja terus terus aja," tambah Rara.
Rara berujar seorang pawang hujan saat akan melakukan ritual harus dalam keadaan suci.
"Itu harus dalam keadaan suci. Pas jadi pawang hujan enggak boleh pakai sepatu. Harus menyentuh tanah, harus menyatu dengan alam," tutur Rara Si Pawang.
Aksi Raden Roro Istiati Wulandari alias Rara Si Pawang Hujang mencuri perhatian Indonesia, bahkan dunia saat berlangsungnya balap MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB, pada 20 Maret lalu.
Apa yang dilakukan Rara ini menjadi perhatian dunia, bahkan pembalap MotoGP pun menirukan aksinya. Namun demikian banyak pula yang mencibir apa yang dilakukan Rara ini.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Indonesia Raih 87 Emas, 80 Perak, 109 Perunggu, Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet
-
Wajib Dicoba! Ini Tren Sepatu Tahun 2026
-
iPad Terbaik 2026: Bandingkan Harga & Fitur, Mana Paling Worth It?
-
5 Compact Powder 'Foundation' Coverage Tinggi Bikin Wajah Mulus Seharian
-
5 Jajanan Viral Siap Guncang Lidah Pecinta Ngemil, Mana Favoritmu?