SuaraBali.id - Sebuah sepeda motor Honda Vario warna putih diamankan jajaran Polsek Kawasan Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat. Diduga sepeda motor ini ditinggal oleh pemiliknya di salah satu penginapan desa setempat seusai ajang Pertamina Grand Prix Of Street Circuit (MotoGP Indonesia) di Sirkuit Mandalika.
"Motor Honda Vario warna putih silver dengan nomor polisi EA 4219 SH diamankan di Bungalow Bombora," kata Kapolsek Kawasan Mandalika AKP I Made Dimas, Selasa (23/3/2022).
Motor misterius tersebut ditemukan terparkir dalam keadaan setang terkunci di Bungalow Bombora sejak pada hari Minggu (20/3/2022) atau race ajang MotoGP Indonesia berlangsung.
Selama dua hari tidak ada pemilik yang datang mengambil kendaraan tersebut. Akhirnya pemilik Bungalow melaporkan kejadian tersebut, dan polisi langsung turun mengamankan kendaraan tersebut.
"Motor tersebut sekarang sudah berada di Mako Polsek Kawasan Mandalika," katanya pula.
Ia mengimbau kepada masyarakat yang merasa sepeda motornya hilang, bisa mendatangi Kantor Polsek Kawasan Mandalika dengan membawa surat-surat sebagai bukti kepemilikan dari kendaraan tersebut.
"Kami imbau masyarakat yang merasa kehilangan motor bisa datang langsung," katanya lagi. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen