SuaraBali.id - Setelah pandemi covid-19 mereda, AirAsia akan mengaktifkan kembali dua rute internasional yaitu Kuala Lumpur - Bali PP mulai 21 Maret 2022 dan Kuala Lumpur - Surabaya PP mulai 25 Maret 2022.
Dengan adanya dua rute internasional ini, akan menambah penerbangan berjadwal AirAsia antara Indonesia dan Malaysia menjadi tiga rute termasuk rute Jakarta-Kuala Lumpur PP.
Rute Kuala Lumpur - Bali dan Bali - Kuala Lumpur mulai beroperasi pada 21 Maret dengan frekuensi tiga kali seminggu hingga 31 Maret. Sementara selama April, frekuensi penerbangan 7 kali seminggu.
Rute Kuala Lumpur menuju Surabaya dan sebaliknya beroperasi tujuh kali dalam seminggu, sama seperti rute Kuala Lumpur ke Jakarta dan Jakarta ke Kuala Lumpur.
Direktur Utama AirAsia Indonesia Veranita Yosephine mengatakan kebijakan baru pemerintah telah mempermudah persyaratan bagi pelaku perjalanan yang sudah divaksin lengkap dengan mengurangi masa karantina ke Indonesia, dan penerapan visa on arrival untuk kunjungan ke Bali.
"Keputusan ini segera kami tindaklanjuti dengan membuka kembali layanan penerbangan berjadwal untuk dua rute internasional sekaligus yaitu Bali dan Surabaya yang sebelumnya sempat terhenti," kata Veranita ucapnya (Rabu (16/3/2022).
Pihaknya mengaku telah melakukan berbagai persiapan dalam rangka menormalkan kembali layanan penerbangan antara Indonesia dan Malaysia khususnya dalam menyambut rencana pembebasan karantina oleh pemerintah kedua negara mulai bulan April 2022.
"Dua rute ini kami harapkan menjadi awal dari pengaktifan kembali lebih banyak rute internasional lain di masa mendatang, tidak hanya Indonesia-Malaysia namun juga dengan negara lain."
Pihaknya senang dapat menerbangkan kembali semua armada, sehingga dapat memaksimalkan dukungan terhadap kebangkitan pariwisata dan pemulihan ekonomi masyarakat di wilayah destinasi serta kembali berperan sebagai pembawa turis asing terbanyak ke Indonesia. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain