SuaraBali.id - Berinteraksi langsung dengan satwa menjadi salah satu pengalaman yang menyenangkan saat liburan ke kebun binatang. Hal itu semakin mengasyikkan apabila kita mengajak anak kecil untuk belajar dan edukasi tentang satwa.
Bandung Zoo atau dikenal sebagai Kebun Binatang Bandung menjadi lokasi yang pas bagi warga Bandung dan sekitarnya yang ingin melakukan wisata edukasi.
Kebun Binatang Bandung mengoleksi lebih dari 200 jenis satwa, di mana 79 di antaranya merupakan jenis satwa yang dilindungi, dan 134 jenis satwa yang tidak dilindungi.
Selain menjadi tempat wisata dan penangkaran hewan yang dilindungi, Kebun Binatang Bandung kerap menjadi sarana pendidikan dan penelitian.
Baca Juga: 3 Tempat Wisata Favorit di Depok Terbaru, Kekinian, dan Hits Banget
Merujuk sejarah, obyek wisata itu ternyata sudah berusia tua. Kebun Binatang Bandung didirikan pada tahun 1930, dan diresmikan pada 12 April 1933, Kebun Binatang Bandung menempati lahan seluas 13,5 hektar.
Sejak awal pembangunan, Kebun Binatang Bandung dikelola oleh Bandung Zoological Park, kemudian pada tahun 1957 diganti menjadi Yayasan Marga Satwa Tamansari.
Banyak hal yang bisa dilakukan di Kebun Binatang Bandung selain melihat koleksi binatang. Berikut ini beragam wahana yang bisa dicoba oleh anak-anak maupun orang dewasa:
Teater Satwa
Wahana ini memungkinkan Anda mengajak anak berinteraksi lebih dekat dengan koleksi satwa, seperti burung.
Baca Juga: Rekreasi Murah Meriah di Taman Limo Cikarang, Fasilitasnya Lengkap!
Burung akan menampilkan kepintarannya sehingga anak akan mengetahui bahwa hewan memiliki kecerdasannya masing-masing. Selain itu ada pula anjing yang dapat melompat sesuai dengan rintangan.
Naik Unta
Pada zaman Nabi, unta menjadi salah satu tunggangan utama untuk bepergian. Namun saat ini hewan tersebut lebih sering kita saksikan di kebun binatang.
Di Kebun Binatang Bandung, Anda dapat menikmati sensas naik unta bersama anak-anak. Anak usia tiga tahun sudah dapat mengakses wahana ini.
Pengunjung akan diajak mengelilingi area yang tidak terlalu besar sebanyak dua hingga tiga kali putaran. Jangan khawatir, segi keamanan sangat terjamin karena ada pemandu yang memantau setiap saat.
Wahana Perahu
Kebun Binatang Bandung menyimpan wisata air yang mengasyikkan yakni wahana perahu kayuh dan perahu bebek. Anda dapat berlayar di atas perahu kayuh di atas sungai buatan di kebun binatang.
Pengelola juga menyediakan perahu bebek yang dapat digunakan dua orang. Sepanjang berlayar, pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan pepohonan hijau di kiri dan kanan sungai.
Naik Kuda
Aktivitas berkuda belakangan ini semakin digemari masyarakat. Di Kebun Binatang Bandung, Anda dapat menikmati sensasi berkeliling naik kuda bersama keluarga. Anda bisa berkeliling satu putaran di jalur yang disediakan bersama pemandu wahana.
Naik Gajah
Wahana satwa di obyek wisata ini semakin lengkap dengan aktivitas naik gajah. Menaiki hewan jumbo seperti gajah tentu memberi sensasi tersendiri yang tak terlupakan. Tarif wahana ini cukup murah, di bawah Rp50.000.
Naik Skuter
Satu lagi aktivitas yang menarik bagi anak-anak di Kebun Binatang Bandung, naik skuter! Anda bisa menyewa sukter untuk mengelilingi sejumlah area. Aktivitas ini bisa melatih keberanian anak serta menjadi permainan yang mengasyikkan.
Taman Bermain
Kebun Binatang Bandung dilengkapi dengan taman bermain anak yang representative. Di sana, anak bisa mengekpsplorasi kemampuan motorik.
Ukuran taman bermain anak tidak terlalu luas dan aman untuk anak-anak. Area taman bermain yang teduh akan membuat anak betah untuk bermain di taman ini.
Nah, ternyata banyak kan aktivitas yang bisa dilakukan di Kebun Binatang Bandung selain melihat koleksi hewan? Jangan lupa masukkan obyek wisata ini ke tujuan perjalananmu jika mampir ke Bandung ya!
Kontributor : Alan Aliarcham
Berita Terkait
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Senangnya Bermain dan Mempelajari Ragam Satwa di Kebun Binatang Surabaya, Murah Meriah!
-
Instagramable Abis! 5 Tempat Wisata Hits di Malang yang Wajib Dikunjungi saat Liburan
-
Macet Bukan Penghalang, Ini 5 Tempat Wisata Populer di Puncak yang Selalu Ramai Dikunjungi Saat Liburan
-
Gak Perlu Kena Macet Puncak, Ini 5 Tempat Wisata Alam di Bogor untuk Long Weekend
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang