
SuaraBali.id - Taman Kencana adalah taman nasional yang terletak di area hijau Kota Bogor yang semakin lama semakin tergeser dengan perkembangan jaman. Taman ini merupakan peninggalan zaman pendudukan Belanda.
Taman Kencana ini sangat indah dengan suasana sekitarnya yang masih teduh, rindang, dan sejuk dengan adanya pepohonan. Taman Kencana menjadi tempat pertemuan juga di Kota Bogor.
Berbagai komunitas, organisasi, dan mahasiswa mengadakan acara di sini. Taman Kencana juga semakin ramai dengan adanya penjual makanan di pinggir jalan maupun terdapat tempat makan di sekitarnya.
Taman Kencana didirikan pada tahun sekitar 1926 hingga 1930. Taman Kencana dibangun sebagai fasilitas warga Eropa. Awalnya Taman Kencana bernama Von Imhoff Plein diambil dari nama pendiri Istana Bogor di Bogor.
Baca Juga: 516 Pedagang Kaki Lima Bakal Pindah ke Rest Area Gunung Mas Puncak Bogor
Kemudian setelah Indonesia merdeka, Taman Kencana diambil alih dan namanya pun diubah menjadi Taman Kencana. Pada tahun 2015, Taman Kencana mengalami revitalisasi agar menjadi lebih baik lagi.
Taman Kencana menyajikan pohon rindang dan tanaman lainnya. Bagian tengah Taman Kencana tidak ditanami pohon. Meskipun begitu, Taman Kencana tetap sejuk. Wisatawan juga dapat duduk di Taman Kencana karena terdapat bangku taman di dalamnya.
Orang-orang dapat memanfaatkan fasilitas di Taman Kencana yakni berupa kursi taman, maupun sebagai tempat dilaksanakannya sebuah acara atau olahraga seperti jogging dan lain sebagainya.
Pengunjung tidak perlu khawatir mengenai tiket masuk. Taman Kencana membebaskan biaya tiket masuk. Pengunjung bisa menikmati taman ini secara gratis.
Pengunjung hanya perlu membayar biaya parker di Taman Kencana. Hal ini juga menjadi daya tarik Taman Kencana karena menyediakan layanan yang terjangkau dan menyenangkan. Jam operasional Taman Kencana adalah jam 7 hingga 10 malam.
Baca Juga: Momen Bima Arya Bawakan Bubur Ayam ke Dedie A Rachim Yang Sedang Isolasi Mandiri
Di salah satu sudut taman, ada sebuah patung emas. Patung ini berbentuk manusia. Patung ini didirikan pada tahun 2017 yang kerap disebut dengan Patung Rrevitalisasi Sumpah Pemuda karena adanya deklarasi Sumpah Pemuda yang dilaksanakan oleh pemuda Kota Bogor. Di Taman Kencana juga terdapat prasasti kutipan Bimbim Slank dan Najwa Shihab di patung tersebut.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Taman Budaya Bogorun 2025: Lomba Lari Standar Nasional Pertama di Kabupaten Bogor
-
Taman Nasional Baluran, Menyaksikan Persona Hutan Musim hingga Savana Bekol
-
Taman Nasional Teluk Cendrawasih, Persona Alam Memikat di Tanah Papua
-
Taman Nasional Wakatobi, Wisata dengan Keindahan Alam Bawah Laut Indonesia yang Memikat
-
Surga Kuliner Nusantara Hadir di Bogor, Lebih dari 30 UMKM Siap Manjakan Lidah Anda!
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Elkan Baggott Pergi
- 5 Rekomendasi HP Gaming Rp1 Jutaan: Kamera Oke, RAM Besar Baterai Awet
- Selamat Tinggal Miliano Jonathans, Orang dalam PSSI Bongkar Fakta Ini
- Blak-blakan Zarof Ricar Sering Main Kasus, Ungkap Sosok Hakim Agung Pemberi Akses Perkara
- Mengenal Siti Purwanti, Ibu Maxime Bouttier yang Meninggal di Rumah Luna Maya
Pilihan
-
Soal Daerah Istimewa Surakarta, Aria Bima: DPR Tak Tertarik Bahas Usulan DIS
-
Sistem Pengisian Daya Cepat Dinilai Beri Dampak BurukTerhadap Usia Baterai Mobil Listrik
-
Dua Klub San Lorenzo: Kesamaan Mengejutkan Paus Leo XIV dan Fransiskus
-
Apes! Ketahuan Jadi Fans Arsenal, Is Eks Vokalis Payung Teduh Diusir dari Stadion PSG
-
Utang Pinjol Masyarakat RI Makin Tinggi, Kini Tembus Rp 80 Triliun
Terkini
-
Keluh Gubernur Bali : Sering Dibully di Media Sosial Padahal Merasa Kebijakannya Baik
-
Gubernur Bali Lantik Kepala Kesbangpol Baru Untuk Hadapi Ormas Preman
-
SMKN 1 Tejakula Gelar Perpisahan Kontroversial Undang DJ Berseragam SMA, Ini Kata Disdikpora
-
DJ Diah Krisna Party Putih Abu-abu di SMKN 1 Tejakula Tuai Kontroversi
-
BRI Salurkan Bantuan Infrastruktur Teknologi dan Informasi ke Daerah 3T