SuaraBali.id - Kebun Teh Tambi merupakan obyek wisata yang berada di atas ketinggian 1500 mdpl, dengan mengusung konsep agrowisata mengenai budidaya teh, tempat wisata ini juga populer karena memiliki spot foto yang indah.
Penasaran aktivitas wisata apa saja yang bisa dilakukan di tempat ini? Serta berapa biaya untuk masuk ke tempat ini? Berikut juga jam buka serta fasilitas yang tersedia? Yuk, simak ulasan berikut ini, yang dirangkum dari berbagai sumber.
Di tempat wisata yang beralamat di Tegalrejo, Tambi, Kejajar, Wonosobo, Jawa Tengah ini, pengunjung bisa melakukan berbagai aktivitas wisata seru bersama teman, sahabat, keluarga, hingga kerabat terdekat.
Aktivitas wisata pertama yang bisa dilakukan adalah menikmati keindahan pemandangan Kebun Teh Tambi dengan melakukan tea walk atau factory tour, yaitu kegiatan berkeliling area kebun teh dengan menghabiskan jarak sekitar 2 hingga 6 KM.
Baca Juga: Daya Tarik Taman Sari Jogja, Lengkap dengan Rute dan Fasilitasnya
Aktivitas wisata kedua yang bisa dilakukan pengunjung adalah dengan belajar cara pengolahan produk utama dari kebun ini yaitu Teh Tambi. Saat berada di pabrik ini, wisatawan akan bisa melihat tahap – tahap pembuatan dari awal hingga akhir.
Ketiga, pengunjung bisa bersantai di bawah rindangnya pepohonan yang ada di kawasan kebun teh. Dan ada juga beberapa spot yang bisa dijadikan untuk beristirahat sambil menikmati kesegaran dan kesejukan udara yang ada di tempat ini.
Keempat, pengunjung bisa melakukan aktivitas outbond di tempat ini. Pengelolan Kebun The Tambi juga menyediakan paket outbond untuk pengunjung yang datang secara rombongan. Aktivitas outbond ini bisa menjadi salah satu sarana untuk menjalin penguatan tali persahabatan atau persaudaraan antar sesame.
Aktivitas selanjutnya atau kelima yang bisa dilakukan di tempat ini adalah melakukan sesi pemotretan di beberapa spot yang memiliki latar belakang indah. Karena tidak usah diragukan lagi bahwa tempat ini memiliki banyak spot untuk melakukan sesi pemotretan.
Keenam, pengunjung bisa melakukan aktivitas bersepeda di tempat ini. Jalan atau rute yang bisa digunakan sebagai jalur bersepeda cukup lebar, selain itu trek yang ditawarkan oleh tempat ini cukup menantang. Hal ini tentunya akan memberikan pengalaman tersendiri bagi pengunjung.
Baca Juga: 8 Wahana di Taman Safari Prigen, Ada Uji Nyali Beri Makan Satwa Karnivora
Untuk diketahui, Kebun Teh Tambi ini buka setiap hari mulai jam 07.30 WIB hingga 17.30 WIB. Untuk memasuki tempat wisata ini, pengunjung diharuskan untuk membayar tiket masuk sebesar Rp 10 ribu, yang berlaku pada hari biasa atau hari libur.
Adapun fasilitas yang ada di tempat ini diantaranya, musholah, area parkir yang cukup luas, toilet umum, hingga restoran yang menyediakan berbagai menu makanan dan minuman yang bisa memuaskan perut pengunjung.
Demikianlah ulasan mengenai Kebun Teh Tambi, mengenai aktivitas yang bisa dilakukan, jam buka atau operasional, harga tiket, serta fasilitas yang tersedia di tempat ini. Sangat seru bukan? Jangan ragu untuk datang ke tempat ini untuk sekedar menghilangkan penat atau menyegarkan pikiran.
Kontributor : Agung Kurniawan
Berita Terkait
-
Cawagub Riezky Aprilia Janji Genjot Agrowisata Petik Buah di Sumsel, Begini Strateginya!
-
Info Loker Wonosobo dan Sekitarnya: Gaji Menarik, Berbagai Posisi!
-
Keseruan SunsetPhoria Festival di Obelix Sea View Yogyakarta, Alunan Musik Syahdu Berlatar Langit Senja
-
Dicuekin STY, Nasib Gelandang Keturunan Wonosobo Rp 6,08 Miliar Ini Makin Buruk, Hanga Pasaran Anjlok di Liga Denmark
-
800 Homestay dan Penginapan di Dieng Sambut Jazz Atas Awan 2024
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang