SuaraBali.id - Taman laut di Sulawesi Utara yang terkenal hingga luar negeri adalah Taman Nasional Bunaken. Selain di Sulawesi Utara, Pulau Sulawesi juga memiliki taman laut yang tak kalah indah diantaranya, Taman Nasional Laut Wakatobi di Sulawesi Tenggara, Taman Nasional Laut Togean di Sulawesi Tengah, dan Taman Nasional Laut Taka Bonerate di Sulawesi Selatan.
Ingin tahu lebih jauh mengenai taman laut yang memiliki keindahan serta menawarkan aktivitas wisata seru di Pulau Sulawesi?
Berikut ulasannya, yang dirangkum dari berbagai sumber, adapun informasi mengenai Taman Nasional laut Bunaken, Wakatobi, Togean, dan Bonerate adalah sebagai berikut:
1. Taman Nasional Laut Bunaken
Merupakan obyek wisata yang beralamat di Liang Beach, Wori, Manado, Sulawesi Utara. Obyek wisata yang buka hingga 24 jam memiliki harga tiket masuk mulai dari Rp 5 ribu hingga Rp 150 ribu.
Adapun aktivitas yang bisa dilakukan di tempat ini adalah menikmati menikmati keindahan taman lautnya, berkeliling perairannya menggunakan kapal, bermain banana boat, menyelam, snorkeling, wisata edukasi dan konservasi, bermain di pantai, berenang, bersantap kuliner, dan memancing.
Adapun fasilitas di tempat ini, meliputi, penginapan, tempat makan, sewa alat, moda transportasi bisa didapatkan dengan mudah. Di tempat ini juga sudah tersedia penyewaan alat selam berikut juga dengan instrukturnya.
2. Taman Nasional Laut Wakatobi
Merupakan taman nasional yang beralamat di Ambeua, Pajam, Wakatobi, Sulawesi Tenggara, Indonesia. Adapun tiket masuk dari taman nasional wakatobi ini adalah sebesar Rp 160 ribu, yang dibuka selama 24 jam di setiap harinya.
Ragam aktivitas wisata yang bisa dilakukakn di Taman Nasional Wakatobi meliputi, menyelam, bersantai di pantai, snorkeling di spot yang sudah ditentukan, melihat dan melakukan penelitian terumbu karang, melihat cagar biosfer dunia, berselancar, berenang, berburu latar foto, menjumpai habitat penyu dan burung laut.
Baca Juga: Kementerian PUPR Lanjutkan Pembangunan Jalan Lingkar Manado untuk Lancarkan Arus Logistik
Selain itu, wisatawan yang datang di Taman Nasional Wakatobi juga bisa menyaksikan kawasan paus, memancing, ekowisata bakau, apabila bertepatan dengan festival wakatobi, pengunjung bisa menyaksikan kemeriahannya. Serta bisa merasakan penginapan yang berada di tengah laut.
3. Taman Nasional Laut Togean
Merupakan taman laut yang berada di Teluk Tomini, Sulawesi Tengah. Taman Nasional Togean ini terkenal kaya akan terumbu karang dan berbagai biota laut. Salah satunya adalah kura – kura hijau yang berkembang biak di tempat ini.
Apabila berwisata di tempat ini, pengunjung bisa melakukan aktivitas wisata diantaranya, menyelam, snorkeling, memancing, menjelajah alam hutan yang ada di hutan yang ada di Pulau Malenge, pengunjung juga bisa mengunjungi gunung colo di Pulau Una – una, dan mengunjungi pemukiman orang Bajo di Kabalutan.
4. Taman Nasional Laut Taka Bonerate
Merupakan taman nasional laut yang berlokasi di Jalan S. Parman, Pulau Selayar, Sulawesi Selatan. Taman Nasional Laut Taka Bonerate ini memiliki arti koral yang bertumpuk di pasir. Taman nasional ini memiliki karang atol seluas 220 ribu hektar.
Berita Terkait
-
Tim SAR Temukan Jenazah Pelatih Valencia FC Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo
-
Melihat Keajaiban Alam yang Menanti di Taman Nasional Ujung Kulon
-
Kawah Ratu di Taman Nasional: Petualangan Alam di Gunung Halimun Salak
-
Apa Itu EEHV? Virus Herpes Gajah yang Dikenal Mematikan, Begini Cara Penularannya
-
Penertiban Tambang Ilegal di Gunung Halimun Salak
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa