SuaraBali.id - Perempuan 80 tahun bernama Ni Ketut Sarmi asal Banjar Majangan, Desa Buahan Kaja, Kecamatan Payangan, Gianyar, Bali diketahui hilang sejak Selasa (22/2/2022). Warga pun sebelumnya mencari keberadaannya hingga membunyikan gamelan.
Namun kini jasadnya ditemukan di dalam terowongan Subak Gede Buahan tanpa nyawa pada Sabtu (26/2/2022), sekitar pukul 09.30 WITA.
Warga yang menemukan langsung melakukan evakuasi dan ritual ngeplugin di lokasi ditemukan. Selanjutnya dibawa ke rumahnya di Banjar Majangan.
Tim Medis dari Puskesmas Payangan yang disaksikan langsung Kanit Reskrim Polsek Payangan melakukan visum. Menurut Kanit Reskrim Polsek Payangan, IPDA I Gede Ardika Pramarta tidak ada tanda-tanda yang mencurigakan.
Korban diduga terpeleset lalu ada benturan dan hanyut terbawa arus air menyebabkan korban meninggal.
“Ini faktor korban memang sudah uzur, sehingga tidak kuat melawan arus air,” ujarnya sebagaimana diwartakan beritabali.com – Jaringan Suara.com.
Pun demikian dengan dokter Fandi yang melakukan pemeriksaan korban juga mengungkapkan, hal yang sama. Ada lecet, dan bekas benturan akibat terjatuh.
“Tidak ada tanda bekas kekerasan,” tutup dia.
Diberitakan sebelumnya, Selasa(21/2) pagi sampai sore nenek tidak pulang. Lalu, Rabu(23/2/2022) keluarga dan tetangga menelusuri jejak korban hingga membunyikan gamelan.
Berita Terkait
-
Perluas Jangkauan, Importa Furniture Hadirkan Cabang ke-26 Sekaligus Pusat Distribusi di Bali
-
Insiden Udara di Bali, Kronologi Helikopter Raffi Ahmad Alami Gangguan Akibat Kabut Tebal
-
Yabes Roni Dilepas ke Persis Solo, CEO Bali United Ungkap Alasan Penting di Balik Keputusannya
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Resmi Datangkan Yabes Roni
-
Yusuf Meilana Gabung Bali United, Amunisi Baru Pertahanan untuk Putaran Kedua Super League
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali