SuaraBali.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyalurkan Dana Alokasi Khusus (DAK) bidang pariwisata ke Kabupaten Jembrana, Bali. Hal ini bertujuan sebagai komitmen pemerintah menyalurkan bantuan yang tepat sasaran, tepat manfaat, dan tepat waktu.
DAK fisik dan non fisik dengan total sekitar Rp 5,5 miliar di bidang pariwisata yang dialokasikan dari APBN ke Kabupaten Jembrana untuk peningkatan amenitas dan daya tarik wisata.
"Ini bukti pemerintah menyalurkan program untuk membangkitkan ekonomi dan mensejahterakan masyarakat sehingga tepat sasaran, tepat manfaat, dan tepat waktu pada masyarakat yang betul-betul membutuhkan," kata Menparekraf Sandiaga saat memberikan dana DAK ke Bupati Jembrana I Nengah Tamba di Pengambengan, Kabupaten Jembrana, Bali, Rabu (23/2/2022) sebagaimana diberitakan wartaekonomi.
DAK ini menurut Sandiaga paling banyak sebesar 5% dari pagu alokasi per daerah untuk mendanai kegiatan penunjang yang berhubungan langsung demi kebangkitan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.
Sedangkan DAK Fisik berupa toilet, tempat parkir, pembuatan lanskap, plaza kuliner, panggung kesenian, menara pandang dan sirkuit all in one yang berstandar nasional dilengkapi dengan CHSE.
"Saya ingin pengembangan destinasi ini fokus kepada kualitas dan keberlanjutan lingkungan, dan dipastikan untuk mensejahterakan masyarakat untuk menyerap lapangan kerja karena banyak sekali masyarakat terdampak akibat pandemi," ujarnya.
Menparekraf Sandiaga juga berharap dengan disalurkannya DAK ke Kabupaten Jembrana. Menjadi sinyal kebangkitan ekonomi dan menumbuhkan optimisme masyarakat bangkit dari pandemi.
"Harapannya dapat membangun optimisme menjaga momentum kebangkitan ekonomi untuk Kecamatan Negara dan Kabupaten Jembrana," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat